"Kamu tetap hidup sampai saat ini dengan sisa-sisa kepercayaan mu. Dan semakin kamu menambah kepercayaan dirimu, kamu akan hidup semakin baik. Pertanyaannya bagaimana agar kamu bisa percaya diri, tidak terdistraksi pikiran negatif?"
"Salah satunya dengan belajar, Non. Lantas, ketika kamu mengatakan 'aku malas, aku tidak konsisten' apakah ada cara lain?"Â
"Mungkin belajar adalah jalan satu-satunya, tapi belajar bukan hanya tentang buku. Coba saja belajar dari lingkungan di dunia nyata, coba berkunjung ke tempat-tempat yang dimana orang-orangnya tidak sebebas kita sekarang. Mungkin sedikit demi sedikit kamu akan tercerahkan."Â
Runtutan penjelasannya mengalun tegas. Matanya menyorot lurus, memandang segala sesuatu yang bukan aku. Tapi tetap saja, semua perkataannya menguatkanku atau mungkin hanya dengan menemaninya membaca dan mendengar review buku darinya sudah membuatku belajar secara tidak langsung.
"Ya, ada banyak cara untuk lepas dari hal-hal demikian. Tapi aku merasa tak satupun cara yang bisa membuatku benar-benar ingin berubah. Aku merasa ada yang salah dengan diriku."Â
"Overthinking kill your potential adalah salah satu pernyataan yang aku suka. Semakin kita berpikir berlebihan, semakin habis masa produktif kita, potensi semakin memudar karena memikirkan banyak hal yang belum terjadi."
"Non, aku tidak bisa memberikan cara yang benar-benar bisa mengubahmu dalam waktu singkat, tapi aku harap dengan kita berbincang bisa memberikan perspektif positif untuk kita berdua."
"Ya, aku pikir juga begitu. Dan tanpa sadar saat kita berdiskusi aku juga menemukan solusi masalahku..." ujarku, sedikit tertawa menyaksikan wajahnya yang tersenyum tipis disertai anggukan kecil.Â
"Aku tahu itu, kamu selalu bisa, Non, hanya perlu diarahkan." Balasnya, senyumnya tidak selebar badut, tapi aku tahu ia bangga denganku.Â
'Ya, berbincang denganmu salah satu solusinya, Tuan.' Batinku, disusul tawa dan tatapan heran dari orang disebelahku.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H