Jum'at Berseri (Bersih, Sehat, Rapi Dan Indah) di SMA Negeri 1 Tongas
Tongas, 26 Juli 2024
SMAN 1 Tongas kembali melaksanakan kegiatan rutin Jum'at Berseri pada hari ini. Kegiatan yang dilaksanakan setiap hari Jumat ini diikuti oleh seluruh peserta didik, guru, dan staf Tata Usaha (TU), dengan tujuan menjaga kelestarian lingkungan dan kebersihan lingkungan hidup di SMAN 1 Tongas agar selalu bersih, sehat, rapi, dan indah.
Setiap kelas mendapatkan area tertentu yang sudah ditentukan dan terjadwal oleh tim Adiwiyata. Kegiatan ini didampingi oleh wali kelas serta guru pendamping yang terdiri dari staf TU dan guru yang tidak menjadi wali kelas. Seluruh warga sekolah, termasuk guru dan staf TU, bekerja sama dengan peserta didik dalam melakukan berbagai kegiatan kebersihan seperti menyapu, mengepel, mencabut rumput, dan lain-lain.
Para peserta didik dengan semangat membersihkan area yang telah ditentukan, sementara guru dan staf TU memberikan bimbingan dan juga ikut aktif dalam kegiatan tersebut. Kolaborasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan tanggung jawab seluruh warga sekolah terhadap pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan SMA Negeri 1 Tongas.
Kepala Sekolah SMAN 1 Tongas, Bapak Bowo Nurlamat, S.Pd, M.M,  menyampaikan apresiasinya terhadap partisipasi aktif seluruh warga sekolah dalam kegiatan ini. "Kegiatan Jum'at Berseri adalah salah satu upaya kami untuk mendidik peserta didik  tentang pentingnya kebersihan dan kelestarian lingkungan. Dengan bekerja bersama-sama, kami berharap dapat menciptakan lingkungan sekolah yang nyaman dan mendukung proses belajar mengajar," ujarnya.
Dengan adanya kegiatan Jum'at Berseri, SMAN 1 Tongas berharap dapat terus menjadi sekolah yang bersih, sehat, dan indah. Kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan rasa tanggung jawab terhadap lingkungan pada setiap peserta didik, guru, dan staf TU, sehingga mereka dapat menerapkan kebiasaan baik ini di lingkungan sekitar mereka.