Mohon tunggu...
Nurhalimah
Nurhalimah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya merupakan Mahasiswa yang minat di bidang Manajemen Keuangan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa Universitas Buana Perjuangan Karawang Mendampingi UMKM Abidin Dayut Craft dalam Kompetisi "UMKM Bekasi Competition 2024"

2 Agustus 2024   09:11 Diperbarui: 2 Agustus 2024   09:18 276
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bojongmangu, Kabupaten Bekasi - Mahasiswa Universitas Buana Perjuangan Karawang yang sedang menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Bojongmangu telah berhasil mendampingi UMKM Abidin Dayut Craft (ADC) dalam lomba "UMKM Bekasi Competition 2024". Kompetisi ini diselenggarakan oleh Dinas Koperasi Kabupaten Bekasi di Hotel PrimeBiz Cikarang pada Selasa, 30 Juli 2024.

Abidin Dayut Craft adalah UMKM yang didirikan oleh Pak Dayut pada 8 Agustus 2020 dan bergerak di bidang kerajinan tangan dari bambu. UMKM ini berlokasi di Kampung Jegang, RT 004 RW 002, Desa Bojongmangu, Kabupaten Bekasi. Pak Dayut memanfaatkan bambu lokal dan bahan-bahan tidak terpakai untuk menghasilkan produk bernilai tinggi.

Pak Dayut menyatakan bahwa ide awal pendirian UMKM ini muncul karena kesulitan mencari pekerjaan selama pandemi. Dengan kemampuan seni kriya yang dimilikinya, Pak Dayut memutuskan untuk memanfaatkan bahan-bahan di sekitarnya untuk membuat kerajinan yang estetis dan fungsional.

Sumber: Dokumentasi pribadi
Sumber: Dokumentasi pribadi

"Saya sangat berterima kasih kepada mahasiswa KKN Universitas Buana Perjuangan Karawang yang telah membantu saya sehingga bisa mengikuti UMKM Bekasi Competition" ujar Pak Dayut.

Pada "UMKM Bekasi Competition 2024", setiap peserta diwajibkan sudah memiliki NIB dan harus membawa business plan, company profile, logo, serta produk untuk dipresentasikan di depan juri dan peserta lainnya. Pak Dayut mendapat pertanyaan mengenai strategi pemasaran dan pengelolaan keuangan UMKM-nya.

Keikutsertaan Abidin Dayut Craft dalam kompetisi ini menjadi momentum penting untuk memperluas jaringan dan meningkatkan kualitas produk. Diharapkan, dukungan dari mahasiswa KKN Universitas Buana Perjuangan Karawang terus memberikan dampak positif bagi perkembangan UMKM di Desa Bojongmangu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun