Mohon tunggu...
Nurbaiti
Nurbaiti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Sastra Indonesia 2021, Universitas Pamulang

Mempunyai hobi menulis

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Mengenal Roti Maryam

11 Mei 2023   12:35 Diperbarui: 11 Mei 2023   13:17 612
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Roti Maryam. Dokumen Pribadi

Roti maryam memiliki sejarah dan asal usul yang panjang. Bahkan nama roti maryam sendiri di setiap negara berbeda-beda. Diketahui roti ini berasal dari India yang biasa disebut dengan roti cane karena berasal dari kata Chennai yang berarti adonan yang digulung, di Malaysia dan Singapur disebut prata, dan di Eropa disebut fliying bread (roti terbang) karena bentuknya yang pipih dan bulat tipis. Roti ini masuk ke Indonesia melalui arus migrasi muslim India ke Kesultanan Aceh di Bagian Utara Sumatra pada abad ke-17 dan kemudian menyebar ke seluruh Indonesia pada awal abad ke-19.

Nama roti maryam sebenarnya hanyalah sebutan untuk di Indonesia, di Indonesia penjual yang terkenal menjual roti ini bernama Ibu Maryam, dari situlah banyak pembeli yang menyebut roti ini dengan nama Roti Maryam.

Karakteristik unik yang terdapat pada roti maryam yaitu lapisan-lapisan tepungnya yang tidak menyatu satu sama lain, dan memiliki rasa tawar namun gurih. Roti ini berbahan dasar utama tepung, mentega, dan telor. Yang terpenting dalam proses pembuatan roti maryam adalah kesabaran dan keuletan, karena proses pembuatannya membutuhkan waktu yang cukup lama, yaitu harus digoreng satu persatu terlebih dahulu.

Pada dasarnya cara menikmati roti maryam ini ialah dengan kari daging kambing serta teh tarik, namun sekarang masyarakat serta cafe-cafe dan rumah makan khas Timur Tengah yang menyajikannya menggunakan variasi aneka topping yang beragam. Ada yang diberi topping madu, ice cream, atau selai cokelat serta keju.

Peminat roti maryam saat ini juga cukup tinggi, bahkan terdapat stand khusus yang menjual roti maryam dengan aneka rasa di setiap stasiun KRL. Banyak juga yang menjualnya dalam bentuk frozen atau setengah matang. Harganya yang bervariasi dan terjangkau membuat masyarakat banyak yang tertarik dan menikmati roti maryam ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun