Mohon tunggu...
Nur Azizah
Nur Azizah Mohon Tunggu... Lainnya - Rundom Woman

Haii... Welcome to my kompasiana. Semoga suka sama artikel-artikel yang aku buat :) Selamat membaca dan semoga bermanfaat.

Selanjutnya

Tutup

Sosok

Apa Itu Alpha Girl?

10 Juni 2023   18:09 Diperbarui: 10 Juni 2023   18:31 347
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Akhir-akhir ini banyak para wanita yang menggunakan kata Alpha Girl atau Alpha Female banyak wanita yang menganggap bahwa dirinya adalah seorang Alpha Girl. Apa sih sebenarnya yang dimaksud dengan Alpha Girl?.

Alpha Girl merupakan sebuah istilah yang digunakan untuk menyebutkan wanita yang luar biasa, wanita yang kuat, wanita yang dominan, wanita yang genius dan wanita yang ambisius. "Alpha" merupakan huruf pertama dari alfabet Yunani dan karenanya menandakan anggota kelompok teratas. Status Alpha bisa dimiliki oleh laki-laki (Alpha Male) maupun perempuan (Alpha Female). Mengutip dari buku "The Alpha Girl's Guide" yang ditulis oleh Henry Manampiring Alpha male mendapatkan status mereka melalui keberanian, ambisi, kecerdasan, sampai pesona (charm). Alpha male mempunyai power dan pengaruh yang nyata atas orang-orang seperti di kantor misalnya mereka meduduki posisi-posisi penting dan sukses secara karier, di sekolah mereka menjadi ketua kelas, ketua osis atau sebagai pemimpin organisasi di kampus. Begitu juga dengan Alpha Female, kita pastinya akan sering menjumpai sosok alpha female baik itu di lingkup pertemanan, lungkup masyarakat, dikantor dan lain-lain. Mereka ambisius, pekerja keras, sangat percaya diri, berprestasi, dihormati, dikagumi dan disegani oleh para perempuan lain bahkan oleh para laki-laki.

Dimana ada kelompok perempuan seorang alpha female akan lebih menonjol. Dia akan mengorganisir, menggerakkan dan memimpin para perempuan lain dia tidak akan hanya berdiam diri saja.  Status alpha female, alpha girl ataupun alpha women didapatkan dari pengakuan para anggota kelompok jadi, bukan didapatkan dari pengakuan diri sendiri seperti "aku ini seorang alpha female" tidak! Bukan begitu, status alpha female tidak bisa didapatkan hanya dengan klaim dari satu pihak saja melainkan didapatkan dari pengakuan para anggota kelompok yang percaya bahwa wanita tersebut cocok dinobatkan sebagai seorang alpha female.

Berikut merupakan beberapa ciri-ciri dari alpha female:

1. Cerdas

Seorang wanita female memiliki kecerdasan yang sangat tinggi, memiliki IQ diatas rata-rata. Sehinga ia dapat dikatakan mampu untuk menjadi seorang pemimpin, ia mampu memahami dan mengatur sendiri emosinya. Selain itu, seorang alpha female memiliki aura yang positif sehingga mereka dapat mencairkan suasana dan mampu membuat siapa saja yang melihatnya menjadi kagum.

2. Ambisius

Seorang alpha female tidak hanya akan diam saja mereka akan terus berusaha mencari sesuatu yang baru untuk mengasah kemampuan dirinya serta menambah pengalaman bagi dirinya. Hal tersebut mereka lakukan untuk mendapatkan penghasilan yang lebih yang dapat meningkatkan taraf hidupnya menjadi sangat lebih baik lagi. Mereka senang dengan tantangan-tantangan baru dan tidak menyia-nyiakan kesempatan-kesempatan yang ada.

3. Senang Memimpin

Alpha Female sangat senang ataupun menyukai hal-hal yang berbau dengan kepemimpinan, karena dia sadar dia mampu menggerakkan orang lain dan mampu membuat orang lain terisnpirasi. Dengan jiwa kepemimpinannya mereka percaya bahwa dia mampu memberikan dampak yang positif terhadap apa yang ia pimpin.

4. Memiliki Impian dan Tujuan Hidup yang Jelas

Seorang wanita alpha pasti sudah memiliki impian yang tinggi dan tujuan hidup yang jelas di dalam hidupnya. Mereka sudah sangat paham arah hidupnya akan kemana apa yang dia impikan dan apa yang ia cita-citakan akan terus diusahakan dengan semaksimal mungkin. Tidak peduli dengan hambatan dan rintangan yang menghalangi dirinya ia akan tetap semangat dan tidak akan mudah menyerah terhadap apa yang di impikannya. Ia akan terus bekerja keras untuk meraihnya.

5. Berani Mengambil Risiko

Untuk menggapai mimpi-mimpinya seorang wanita alpha tentu telah mempertimbangkan berbagai risiko yang akan dihadapinya sehingga dia akan siap dan berani mengambil kemungkinan risiko yang akan terjadi. Karena mereka menyukai tantangan pasti mereka telah sadar bahwa sebuah tantangan memiliki berbagai risiko yang harus dihadapi, mereka tidak takut dan mereka tidak hanya akan berdiam diri di zona nyaman ketika mereka mengetahui risiko-risiko yang akan terjadi.

6. Paham Terhadap Keseimbangan

Seimbang yang dimaksud di sini adalah keseimbangan mental, fisik dan spiritual. Mereka sangat paham bahwa ketiga hal tersebut harus berjalan dengan seimbang. Oleh karena itu, seorang alpha female akan terus memperbaiki diri dari segi mental, fisik maupun spiritual.

7. Paham Cara Mencintai

Seorang alpha female merupakan wanita yang paham dan mengerti bagaimana cara mencintai, meskipun kelihatannya mereka sangat mandiri ketika ia mencintai seseorang dia akan menjadi pribadi yang mempunyai prinsip dan memiliki jati diri. Dia akan mendekatkan diri terhadap lawan jenisnya bukan mendekati tetapi mendekatkan diri karena mendekatkan diri dan mendekati memiliki makna yang berbeda.

Itulah pengertian singkat dan beberapa ciri-ciri dari Alpha Female. Apakah independent woman dan alpha female itu sama? Kedua sosok ini akan kita bahas di artikel selanjutnya yaa J

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosok Selengkapnya
Lihat Sosok Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun