Mohon tunggu...
Nur Azizah
Nur Azizah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa S1 PGSD

Perempuan asal Tasikmalaya yang sedang menempuh pendidikan sarjana PGSD

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pemberdayaan SDM Lokal oleh Pelaku Usaha Keripik Kaca "Salsa"

25 Agustus 2022   01:14 Diperbarui: 25 Agustus 2022   01:22 409
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Keripik Kaca "Salsa" merupakan salah satu UMKM yang ada di dusun Sukamaju, Desa Sindangkasih, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis. Bu Komala dan Pak Aris (pelaku usaha) telah mendirikan UMKM tersebut sejak tahun 2018 dan berhasil melewati masa krisis pandemi di saat usaha lain di dusun tersebut mengalami bangkrut.

Produk berbahan baku singkong tersebut sudah menjangkau wilayah pemasaran area luar pulau Jawa melalui distributor yang merupakan rekan dari pelaku usaha. Dari hasil penjualannya, Bu Komala dan Pak Aris memperoleh omzet lebih dari lima ratus juta rupiah pertahunnya.

Dari mulai mengupas bahan baku hingga pengemasan produk siap konsumsi dilakukan oleh karyawan yang merupakan warga lokal daerah Sindangkasih khususnya dusun Sukamaju. "Karyawan saya mah orang sini semua, kebanyakan Ibu rumah tangga yang tidak bekerja, yang sehari-harinya di rumah", ungkap Bu Komala.

Upah karyawan merupakan upah harian yang nominalnya cukup untuk menambah pemasukan. "Lumayan atuh neng buat ibu-ibu mah tiasa nambihan pemasukan, kanggo jajan murangkalih atanapi kanggo nambihan ka dapur", ucapnya.

Selain berperan sebagai sumber penghasilan pelaku usaha, UMKM Keripik Kaca "Salsa" juga menjadi lapangan pekerjaan bagi masyarakat lokal khususnya ibu rumah tangga.

dokpri
dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun