Mohon tunggu...
Nur Asih Jayanti
Nur Asih Jayanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa - Freelancer // Belajar menulis // CP : menurasih@gmail.com

Senang menulis tentang Pertanian, pangan, dan lifestyle. Enjoy the moment!

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

5 Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Hoodie

12 Februari 2023   11:51 Diperbarui: 12 Februari 2023   11:58 1495
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber ilustrasi: pexels.com - hoodie

Kita sudah pasti sering mendengar kata "hoodie". Hoodie sebagai salah satu jenis sweater yang menjadi salah satu fashion style yang wajib kamu miliki. Hoodie ini berguna supaya tubuh tidak kedinginan selama kita pergi keluar rumah. 

Seiring dengan perkembangan fashion, hoodie tidak hanya berguna di saat cuaca dingin, tetapi sekarang hoodie juga sebagai outfit style. Hoodie yang cocok untuk menunjang penampilan tampak lebih keren menjadikan hoodie ini banyak diminati. Lalu, bagaimana sejarah perkembangan hoodie ini?

Perkembangan hoodie 

Istilah hoodie berawal dari abad dua belas di Inggris. Kata Hoodie berasal dari "hood" yang berarti tudung yang terinspirasi dari para biarawan yang memakai pakaian seperti jubah dengan tudung kepala. Saat itu, hoodie digunakan untuk para pekerja yang berada di luar ruangan.

Kemudian Hoodie diproduksi di Ameerika Serikat tahun 1930. Dipasarkan di New York untuk pekerja saat musim dingin untuk melindungi kepala para pekerja yang beraktivitas di luar. Dengan model sederhana dan praktis membuat hoodie ini nyaman saat dipakai. Di jaman ini, hoodie sebagai fashion digunakan lebih banyak melihat fungsinya. 

Seiring popularitas musik hip hop tahun 1970, trend memakai hoodie mulai meningkat. Penyanyi hip hop menggunakan hoodie ini ketika tampil sebagai wujud konsep "tanpa identitas". Hal ini karena hoodie memiliki model yang dapat membantu menyembunyikan wajah seseorang sehingga indentitas kurang bisa dikenali. 

Sejak itulah, hoodie mulai digunakan anak muda sebagai ciri tampil lebih kekinian. Selain itu juga karena nyaman saat dipakai dan lebih stylish.

Beberapa alasan lain kenapa kamu harus punya hoodie :

1. Bisa dipakai di segala cuaca

Hoodie bisa kamu pakai dalam berbagai kondisi cuaca mulai dari dingin hingga panas. Ketika cuaca dingin, hoodie bisa memberikan rasa hangat saat kita pakai. Sedangkan di saat cuaca panas kamu bisa memakainya juga sebagai contoh saat sedang bepergian menggunakan motor. 

Selama hoodie menggunakan bahan yang menyerap keringat kamu tidak perlu khawatir kepanasan. Selain itu, kepala kamu juga akan terlindungi dari paparan sinar matahari dengan memakai tudung kepala.

2. Model yang simpel

Hoodie bisa kamu gantungkan saat selesai memakainya. Hoodie juga bisa kamu pakai terutama di keadaan darurat. Selain itu, hoodie merupakan jenis pakaian yang bisa digunakan dalam jangka panjang dan tahan lama. 

3. Saku pada hoodie dapat menghangatkan telapak tangan

Saat tangan kamu kedinginan, kamu bisa memasukkan tanganmu ke dalam saku hoodie ini. Jadi sangat berguna saat kamu bepergian ke tempat yang dingin. Kamu tidak perlu membawa barang lainnya sehingga saat kamu bepergian lebih ringan barang bawaannya. 

4. Cocok dipadukan dengan outfit apapun

Kamu bisa mix and match hoodie dengan outfit lain maupun aksesoris sehingga kamu bisa tampil lebih kekinian. Hoodie juga bisa kamu gunakan di saat kehabisan outfit. Hoodie memberikan rasa nyaman dengan bahan yang lembut dan bisa menyelamatkan kamu di keadaan darurat saat kamu bingung mau pakai outfit apa. 

5. Outfit yang unisex

Hoodie termasuk outfit unisex yang dapat dipakai di segala umur. Selain itu bisa kamu jadiin untuk kado buat seseorang saat kamu bingung mau memberikan apa. Kamu juga bisa couple dengan pasangan lho. 

Outfit satu ini bisa kamu jadikan pilihan untuk style kamu. Tampil lebih kece dengan model yang nyaman dan tentu lebih stylish. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun