Mba Lela biyen kuliahe gratis
"Iya Dek"
"Wah, seneng ya. Pengen deh, kuliah gratis kayak Mba"
"Nek temenan pengen, ngeneh tok ceritani"
Percakapan di atas beberapa kali aku alami. Ketika akan bercerita, dalam hati selalu aku tekankan bahwa ketika aku bercerita aku niatkan untuk berbagi. Agar banyak orang bermimpi. Seperti aku, yang akhirnya bisa kuliah karena mimpi yang selalu aku tanamkan dalam hati.Â
Alhamdulillah lewat perjuangan dan dukungan dari segala pihak, saya bisa mendapat gelar sarjana lewat beasiswa Bidikmisi. Semoga suatu saat bisa lanjut lagi S2 dengan beasiswa lainnya. Aamiin.
Begitupun disini, aku ingin berbagi tips  mendapatkan beasiswa. Agar siapapun yang membaca, harapannya akan mempunyai tekad dan asa untuk terus berjuang memperjuangkan cita-citanya. Meskipun kita tahu, biaya kuliah saat ini terbilang mahal, tapi yakinlah segala sesuatunya bisa kita raih jika kita mau mengusahakannya.Â
Pendidikan dan Kehidupan
Karena kita tahu, pendidikan bagaimanapun dan sampai kapanpun adalah sesuatu yang penting untuk dipikirkan. Karena lewat pendidikan orang akan menjadi tahu tentang bagaimana hidup yang baik dan bahagia. Lewat pendidikan pula manusia diajarkan untuk menjadi manusia yang seutuhnya dan bermanfaat bagi sesama.
Sejatinya pendidikan bisa kita dapatkan dari berbagai jalan, lewat pendidikan formal, nonformal, maupun lewat kehidupan sehari-hari. Akan tetapi, di Indonesia pendidikan yang sudah mempunyai sistem yang stabil dan jalur yang jelas adalah pendidikan formal.Â
Akan tetapi akhir-akhir ini biaya pendidikan semakin mahal. Untuk sampai ke jenjang perguruan tinggi diperlukan dana yang tak sedikit. Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang katanya diharapkan dapat menjadi solusi untuk permasalahan ini, agar masyarakat yang kurang mampu bisa berkuliah ternyata belum bisa menjadi solusi.
Maka disini saya akan berbagi tips, bagi kalian yang memiliki ekonomi pas-paskan akan tetapi menginginkan pendidikan yang tinggi.