Sekarang kita membicarakan makna dan pesan yang ingin disampaikan dalam berqurban. Menyoroti mayoritas masyarakat kita yang masih awam bahkan qurban hanya dianggap sebagai suatu tradisi atau budaya yang turun temurun dilakukan setiap tahunnya bertepat di hari raya idhul adha. Jika diterjemahkan dengan sederhana agar mudah dipahami oleh kebanyakan orang, bahwa berqurban adalah upaya kita untuk menunjukkan rasa syukur atas pemeberian harta benda yang selama ini kita peroleh dari Alloh SWT.
Selain itu makna lain yang bisa di tanamkan dalam perasaan kita masing-masing adalah sesungguhnya semuanya nanti pasti kembali kepada Alloh meskipun kita mengharapkan dari qurban adalah pahala yang ingin kita petik darinya tapi kita mengerti dan sadari bahwa asal usul harta tersebut berasal dari pemeberian Alloh SWT sang pencipta alam jagat raya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H