Mohon tunggu...
Rokhmah Nurhayati Suryaningsih
Rokhmah Nurhayati Suryaningsih Mohon Tunggu... Administrasi - Keep learning and never give up

pembelajar sejati

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Alhamdulillah, Akhirnya Kami Bisa Kumpul Kembali

22 Agustus 2021   05:56 Diperbarui: 22 Agustus 2021   08:39 396
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Saat kami berada di bandara Soekarno Hatta (dokpri)

Sore harinya kakak saya mendapatkan pesan lewat WA yang memberitahukan hasil test PCR saya negatif. Terus kakak  saya menforward kan hasil test PCR ke saya. Namun karena saya istirahat jadi saya belum sempat membuka hp saya. Kakak saya nanya sudah buka hp belum?. 

Saya bilang belum, terus dia bilang hasil test PCR nya negatif. Saya pun bersyukur sekali, berarti rencana saya untuk berangkat insha Allah tidak ada masalah. Maka pada hari Minggu saat saya mengambil hasil test pun sedikit lega, karena saya sudah tahu hasilnya.

Pulang dari rumah sakit, barulah saya semangat untuk packing barang-barang yang hendak saya bawa. Sebenarnya saya sudah mulai mengepack barang-barang bawaan, namun hati ini masih belum sreg karena  saya masih membutuhkan test PCR. 

Saya justru lebih khawatir mendapatkan hasil test PCR dibanding dengan vaksinasi itu sendiri. Makanya saya sedikit deg-deg an dengan test PCR ini. Bagi saya test PCR ini seperti hukuman bisa atau tidaknya saya berangkat.

Saat kami berada di bandara Soekarno Hatta (dokpri)
Saat kami berada di bandara Soekarno Hatta (dokpri)

Hari Senin, tanggal 2 Agustus 2021 akhirnya saya berangkat ke New York dengan menggunakan penerbangan Etihad Airways. Sempat transit di Abu Dhabi airport selama 5 jam yang diisi dengan pemeriksaan oleh imigrasi Amerika. Alhamdulillah, semua nya beres dalam pemeriksaan ini. 

Walaupun saya sempat juga deg-deg an karena pemeriksaan oleh imigrasi Amerika ini sangat menentukan apakah saya bisa melanjutkan penerbangan berikutnya yaitu ke New York. Konon mendapatkan visa Amerika belum menjadi jaminan kita bisa sampai ke Amerika kalau di bagian imigrasi ini kita tidak lolos.

Alhamdulillah, penerbangan ke New York berjalan lancar dan pesawat mendarat dengan selamat. Karena urusan imigrasi sudah diselesaikan di Abu Dhabi, maka sesampai nya di airport John F Kennedy (JFK), saya tinggal mengambil bagasi dan keluar.

Sungguh perjalanan yang seru bagi saya untuk bisa ke Amerika. Ada sekitar 10 tahun saya tidak melakukan perjalanan internasional. Terakhir saya ke Beiing, China pada tahun 2011. Praktis paspor saya masih baru dan bersih dari berbagai cap dari bagian imigrasi untuk berbagai kunjungan. 

Hanya dengan berdoa lah yang bisa saya lambungkan ke langit  selama dalam perjalanan, karena saya memiliki  banyak keterbatasan disana sini. Jadi saya benar-benar pasrah terhadap apa yang akan terjadi dan berharap mendapatkan yang terbaik tentunya. Sungguh suatu kebahagiaan bagi saya, karena keinginan untuk bertemu dan berkumpul kembali dengan anak bisa terwujud. New York, New York here I come, benar-benar terwujud.

Perjalanan ini merupakan suatu impian yang cukup panjang dan saya tidak pernah berhenti untuk berharap. Bermula dari keinginan agar anak saya bisa kembali ke Amerika untuk sekolah. Dilanjutkan dengan keinginan agar  kami bisa berkumpul kembali. Tentunya tidak hanya sampai disini keinginan saya, masih ada banyak impian-impian berikutnya yang ingin saya wujudkan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun