Mohon tunggu...
Rokhmah Nurhayati Suryaningsih
Rokhmah Nurhayati Suryaningsih Mohon Tunggu... Administrasi - Keep learning and never give up

pembelajar sejati

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

[Narkoba-1] Dengan Tulisan, Mari Kita Bantu BNN dalam Menanggulangi Penyalahgunaan Narkoba

25 Februari 2014   21:11 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:28 94
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_313947" align="aligncenter" width="525" caption="Foto Bersama Blogger dan BNN saat acara sudah selesai"][/caption]

Alhamdulillah, akhirnya saya bisa hadir pada acara Kopdar antara Badan Narkotika Nasional (BNN) yang digawangi oleh pak Thamrin Dahlan  dan Blogger Reporter Indonesia dengan super Adminnya, mas Hazmi Srondol di Restaurant Mie Ceker Bandung, Pondok Gede, pada tanggal 22 Februari 2014 kemarin. Acara ini digelar dalam rangka BNN ingin mengajak Blogger Reporter untuk duduk bersama dalam sebuah Focus Grop Discussion (FGD).

Dalam acara ini, saya sebenarnya sudah mengajak anak saya, Amri untuk ikut belajar dan mengenal lebih jauh tentang bagaimana bahayanya kalau kita menyalahgunakan narkoba. Agar dia bisa membantu menyebarkan informasi ini kepada teman-temannya yang lain. Jadi dia bisa mendengarkan  secara langsung dari institusi yang berkompeten. Dibanding kalau dia mendengarkannya dari saya yang mungkin terasa klise, karena sifatnya normatif dan sebatas teori. Namun sayangnya, hujan yang mengguyur kota Jakarta sejak pagi hari telah membuat Amri berubah pikiran antara mau dan tidak. Padahal sengaja sudah saya ndaftarkan, karena informasi ini begitu penting.

Itulah salah satu alasan kenapa saya begitu antusias untuk belajar dan mengenal lebih banyak tentang narkoba ini. Siapa tahu dengan bekal ilmu yang saya miliki, saya bisa sedikit berbagi kepada orang lain atau bahkan bisa membantu BNN dalam tugasnya menghambat atau menghentikan penyalahgunaan narkoba di kalangan anak-anak, remaja, tetangga atau di masyarakat secara luas. Mungkin tujuan saya untuk mengikuti acara ini terlalu tinggi atau sangat ideal, tapi tak apalah. Yang jelas saya ingin berbuat sesuatu yang bisa bermanfaat bagi orang lain, karena masalah penyalahgunaan narkoba, bukan hanya mengancam bangsa Indonesia saja, tetapi sudah menjadi masalah yang merata di berbagai Negara.

Makanya saya langsung mendaftar setelah melihat ada pengumuman acara ini di FB.. Malahan saya mungkin orang pertama yang mendaftarkan diri. Ups! Karena saya begitu bersemangat ingin berkiprah didalamnya. Walaupun saya mengakui saya tidak atau belum mempunyai ilmu tentang narkoba. Tapi hal itu tidak menyurutkan saya untuk belajar di saat hujan deras mengguyur kota Jakarta dan sekitarnya.

Apalagi jarak dari rumah saya ke Pondok Gede tidak terlalu jauh. Hanya dua kali naik angkutan kota. Sayangnya untuk angkutan yang kedua ini, pak Supir tidak menurunkan saya di tempat yang saya inginkan. Padahal saya sudah bilang sebelumnya untuk diturunkan di daerah Lubang Buaya, tinggal nanti saya jalan kaki ke lokasi. Akhirnya, penumpang lain menyarankan saya untuk tetap ikut saja, karena nanti kendaraan ini juga akan lewat di lokasi yang saya inginkan. Angkot yang saya tumpangi terus melaju dan berputar sampai ke pasar di Pondok Gede dan balik lagi. Jadi route saya seperti memutari Pondok Gede, hehhehe. Begitulah resiko bagi orang yang tidak tahu lokasi. Sudah dilewati pun saya tidak tahu.

[caption id="attachment_313950" align="aligncenter" width="525" caption="Restaurant Mie Ceker tempat acara FGD BNN dan BRID (doc: mbak Okti)"]

13933119061891592031
13933119061891592031
[/caption]

Untungnya sampai di tempat, acara pun belum di mulai. Sudah banyak teman-teman yang datang memang, tapi mereka masih mengobrol ringan satu sama lain. Maklum dimana pun kami bertemu, pasti dimanfaatkan untuk saling mengenal dan berbagi informasi dan kegiatan. Karena umumnya kami hanya mengenal lewat tulisan, terus dilanjutkan dengan FB. Eh akhirnya kami bisa saling jumpa dan berbagi pengalaman, kisah dan juga informasi. Itulah indahnya persahabatan kami. It’s real friendship.

Acara ini kemudian dibuka oleh ibu Retno dari Divisi Media BNN memberikan sedikit pemaparan proyek yang sedang digalakkan guna menuntaskan Program Kerja 2014 dari Deputi Peran Serta Masyarakat yang bertugas mengajak dan menghimbau warga agar memberikan kontribusi positif dalam memberantas narkoba. Terkait dengan upaya ini, Direktorat Desiminasi Informasi Deputy Pencegahan BNN memiliki Program Kerja (Proja) berupa Penulisan 10.000 halaman terkait masalah narkoba. Program ini begitu penting, mengingat masalah penyalahgunaa narkoba bisa menyebabkan hilangnya masa depan, harapan hidupnya bahkan nyawa bagi pemakainya. Ini berarti bahwa ancaman yang datang pada kita sebagai orang tua, bisa datang kapan saja selagi kita lengah.

[caption id="attachment_313951" align="aligncenter" width="409" caption="Ibu Retno sedang memaparkan program kerja 2014 (doc: pribadi)"]

13933119821783677216
13933119821783677216
[/caption]

Acara kemudian dilanjutkan oleh Pak Gun Gun Siswadi yang menjelaskan bahwa kejahatan narkoba ini bersifat lintas Negara yang sudah terorganisir begitu rapi. Bahkan sudah masuk dalam kategori kejahatan yang serius di setiap Negara, karena efek sampingnyadapat menimbulkan kerugian yang sangat besar yaitu hilangnya suatu generasi bangsa karena narkoba. Apalagi fakta berbicara, tidak ada satupun propinsi di Indonesia yang bebas dari narkoba. DKI Jakarta sebagai ibu kota Negara RI menempati urutan teratas pengguna narkoba di Indonesia yakni sebesar 7% atau sekitar 500 ribu orang pengguna. Dan yang jelas angka ini akan terus bertambah besar pastinya bila kita tidak melakukan sebuah tindakan yang nyata.

Disisi lain, data BNN terbaru juga menunjukkan sudah ada hampir 2,7 juta penduduk Indonesia yang terjerat masalah narkoba.   Tentunya informasi ini sangat memprihatinkan bagi kita, sebagai orang tua. Karena paling tidak setiap ada 40 orang penyalah guna narkoba yang mati sia-sia. Jumlah ini akan terus bertambah apabila tidak ada usaha untuk menghentikan penyalahguna dan juga peredaran gelap narkoba, yang akhirnya berakibat narkoba tidak digunakan sebagaimana mestinya untuk kebutuhan medis.

Suatu hal yang mungkin tidak pernah kita bayangkan 20 tahun yang lalu, namun kini telah menjadi nyata. Hal ini dimaklumi karena Indonesia, merupakan pasar yang potensial untuk memasarkan produk narkobanya. Karena mereka tentu berharap dengan jumlah penduduk yang sangat besar, maka keuntungan yang akan dinikmati oleh mereka pun bisa meningkat pesat.

Itulah sebabnya tugas BNN sebagai institusi yang bertugas untuk mengawasi penyalahgunaan narkoba ini, boleh dikatakan tidak ringan. Untuk itu diperlukan kerja keras dan saling bahu membahu dan bekerja sama diantara kita. Tak terkecuali peran dari para Blogger sungguh dinanti kiprahnya untuk menyumbangkan tulisan-tulisan dan ide-idenya dalam upaya menghentikan penyebaran dan penyalahgunaan narkoba di masyarakat.

Untuk itu, mari kita bantu tugas dari BNN dengan menuangkan ide-idenya melalui tulisan, agar kita peduli terhadap nasib anak bangsa ini. Tentunya dengan menjauhi penyalahgunaan narkoba dan mencoba menghentikan peredaran gelap narkoba di kalangan masyarakat. Kita semua berharap agar generasi mendatang bisa tumbuh dan berkembang tanpa ada rasa takut akan terjerat kedalam penyalahgunaan narkoba, aamiin.

[caption id="attachment_313953" align="aligncenter" width="531" caption="Akhirnya kami bisa duduk satu meja dengan mbak Astri dan mbak Dewi (doc: mbak Astri)"]

13933122011336247405
13933122011336247405
[/caption]

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun