Mohon tunggu...
Agustian Deny Ardiansyah
Agustian Deny Ardiansyah Mohon Tunggu... Guru - Guru yang tinggal di Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Setiap tulisan yang saya tulis dan memiliki nilai manfaat pada blog kompasiana ini, pahalanya saya berikan kepada Alm. Ayah saya (Bapak Salamun)

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Cara Mudah Menjadi Sukses, Belajar dari Pengalaman Orang Lain

31 Agustus 2023   20:08 Diperbarui: 31 Agustus 2023   21:56 332
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Meraih Kesuksesaan. Sumber: Dok. Shutterstock via Kompas.com

Malam Kamis kemarin tepatnya tanggal 30 Agustus 2023 rasanya berbeda dengan malam-malam sebelumnya, karena saya bertemu dengan salah satu orang penting di Kabupaten Bangka Selatan.

Dia sangat ramah, tidak memandang dengan siapa berbicara, senyumannya selalu merekah dan terus memberi motivasi dengan pengalaman hidup yang telah dilaluinya.

Dari seorang karyawan swasta dengan level top manajer kemudian kembali ke daerah untuk mengabdi dan bergumul dengan pekerjaan yang sebenarnya tak disukainya.

Namun atas dorongan orangtua, akhirnya terjun juga ke dunia pengabdian tersebut, dimulai dari sangat bawah yaitu CPNS hingga saat ini (agustus 2023) menjabat sebagai Plt sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Bangka Selatan.

Ya, namanya adalah Hefi Nuranda yang saat ini menjabat sebagai  Plt sekretaris daerah (Sekda) Bangka Selatan periode kepemimpinan Bupati Riza Herdavid S.T., M.Tr.I.P dan Wakil Bupati Debby Vitta Dewi, SE. 

Putra daerah terbaik Kabupaten Bangka selatan itu tak ujug-ujug menjadi seperti saat ini, perjalanan panjang dan bahkan tahunan untuk kemudian dipercaya pemimpin daerah menduduki jabatan tersebut.

Dia memang seorang pekerja keras, setelah melepas jabatanya sebagai top manajer di salah satu perusahaan swasta di Jakarta, beliau kembali ke daerah untuk mengabdi.

Bukan hanya itu, dia adalah seorang yang kreatif, bukan saja di pekerjaannya namun juga di dunia usaha (entrepreneur).

Daripada mengulik perjalanan politiknya, saya lebih tertarik untuk mengulas perjalanan Hefi Nuranda dari sisi seorang pengusaha (entrepreneur).

Hefi Nuranda merintis usahanya mulai dari 0 (nol), dimulai dari membuka usaha penyewaan mobil, membuat usaha pencucian mobil/motor, membuka usaha warung makan dan terakhir membuat kafe atau warung kopi bernama Gladok di pusat kota Toboali, Kabupaten Bangka Selalatan.

Bahkan ketika berbincang tersebut, banyak pengalaman-pengalaman hidup yang dia ungkapkan dan menjadi motivasi untuk dapat diambil pelajaran serta menjadi bekal dalam menjalani hidup yang saya lalui.

Diskusi Dengan Plt. Sekda Bangka Selatan Hefi Nuranda (Baju Putih)/Foto: Agustian Deny Ardiansyah
Diskusi Dengan Plt. Sekda Bangka Selatan Hefi Nuranda (Baju Putih)/Foto: Agustian Deny Ardiansyah

Mulai dari sikap, etos kerja, cara berkomunikasi, menghargai orang lain dan bagaimana cara memulai sesuatu dengan sumber daya yang kita miliki.

Utamanya adalah terus melakukan terobosan dan melakukan yang terbaik dari setiap yang kita kerjakan dengan selalu berkoloborasi atau bekerjasama dengan orang-orang disekitar kita.

Lalu kenapa belajar dari pengalaman orang lain dapat membuat kita menjadi sukses?

1. Menjadikan Diri Kita "Mau Belajar Dari Kesuksesan Orang Lain"

Seseorang dalam mencapai kesuksesan tidak dilakukan begitu saja atau ujug-ujug, namun dengan banyak proses baik gagal atau jatuh berkali-kali sehingga menemukan metode tertentu untuk mencapai kesuksesan yang telah diraih.

Dengan belajar dari orang lain dalam mencapai kesuksesan kita dapat mempelajari cara-cara tersebut dan menyesuaikannya dengan diri kita dan mengambil cara terbaik dari banyak opsi yang dikisahkan untuk kita lakukan untuk mencapai kesuksesan.

Begitu juga ketika saya bercengkrama dengan Hefi Nuranda saya mengambil banyak pelajaran dan cara-cara efektif yang telah beliau terapkan untuk mencapai kesuksesaan.

2. Membuat Pola Pikir Terbuka dan Mau Menerima Saran Orang Lain Untuk Mencapai Kesuksesan

Dengan belajar dari kesuksesan pengalaman orang lain membuat pikiran kita terbuka akan hal-hal baru dan membuat kita mau menerima saran yang diberikan untuk mencapai kesuksesan yang ingin kita raih.

Mendengarkan Hefi Nuranda berkisah tentang perjalanan karirnya hingga meraih sukses, saya mendapatkan ide atau hal-hal baru tentang strategi dan cara baru untuk meraih sebuah kesuksesan.

Selain itu juga membuat diri saya mudah menerima saran dari orang lain terkait hal-hal yang saya harus tingkatkan dan kurangi untuk mencapai kesuksesan yang ingin saya raih.

3. Memberikan Penguatan Tentang Tujuan Dan Rencana Kita Dalam Meraih Kesuksesan

Saat saya mempelajari pengalaman dari pola kesuksesan orang lain saya mendapatkan penguatan terkait tujuan dan rencana yang harus saya lakukan untuk mencapai sebuah kesuksesan.

Hal itu dilakukan dengan tidak mudah menyerah dengan apa yang kita lakukan dan terus berfokus pada tujuan dan mengevaluasi rencana-rencana yang kita lakukan dengan mendiskusikannya dengan orang lain yang telah meraih kesuksesan.

4. Menjadikan Diri Kita Menjadi "Berani Mengambil Risiko" Untuk Meraih Kesuksesan

Ketika saya mendengarkan pengalaman pak Hefi Nuranda dalam mencapai kesuksesan, ternyata kesuksesan tidak diraih begitu saja, namun penuh dengan lika-liku dan pengambilan keputusan yang kadang tidak popoler atau beresiko.

Dari situ dalam meraih sebuah kesuksesan kita harus berani mengambil sebuah resiko untuk dijalani sehingga saya dapat belajar dari resiko yang saya ambil.

Utamanya dengan berani mengambil risiko, saya belajar tentang hal-hal baru dan memberikan pengalaman baru dalam menghadapi sesuatu untuk meraih kesuksesan.

5. Membuat Kita Menghargai Usaha Yang Kita Lakukan Untuk Mencapai Kesuksesan

Manakala kita mau mendengarkan pengalaman orang lain dalam mencapai kesuksesan, membuat saya mampu menghargai setiap usaha yang telah saya lakukan untuk mencapai sebuah kesuksesan.

Hal itu juga memberikan motivasi bagi saya bahwa setiap hal yang saya lakukan untuk mencapai sebuah kesuksesan tidaklah sebuah kesia-siaan.

Bangka Selatan, 31 Agustus 2023

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun