Biasanya dalam kaitan menumbuhkan sikap gotong-royong dalam perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia, sekolah kami mengadakan perlombaan menghias kelas dengan tema "kemerdekaan".
Maka dari itu siswa akan berlomba-lomba dan bekerja secara tim dalam kelas tersebut (bergotong-royong) untuk menghias kelas tersebut menjadi kelas yang terbaik.
Dari kegiatan itu diharapkan muncul kekompakan atau sikap gotong-royong siswa untuk meraih tujuan bersama yaitu, menjadi juara dalam kaitan hiasan kelas terbaik.
4. Menguatkan Identitas Budaya Siswa
Hal ini biasanya kami lakukan dengan memunculkan permainan tradisional dalam perayaan hari kemerdekaan Indonesia di sekolah.
Permainan itu biasanya adalah pilun (gobak sodor) dan gasing, dalam permainan pilun siswa diajarkan kerja sama dan kekompakan sedangkan gasing diajarkan kekuatan dan kemandirian untuk memenangkan suatu pertandingan atau kompetisi.
Selain itu dengan memasukkan unsur perlombaan dalam hal ini permainan tradisional, mampu menguatkan jati diri dan identitas budaya siswa sehingga tidak mudah untuk dimasuki oleh budaya asing yang menggerogoti budaya kita (Indonesia).
5. Meningkatkan Kemampuan Berkomunikasi Siswa
Dalam kaitan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia, biasanya sekolah kami mengadakan lomba pidato kemerdekaan dan pembacaan puisi dengan tema kemerdekaan atau cipta puisi kemerdekaan.
Hal itu dilakukan untuk memfasilitasi kemampuan dan bakat siswa dalam mengkomunikasikan ide dan gagasannya secara lisan dan tulis.
Selain itu, perlombaan itu juga diharapkan mampu menumbuhkan rasa percaya diri siswa dalam kaitan aktualisasi diri.