Mohon tunggu...
Agustian Deny Ardiansyah
Agustian Deny Ardiansyah Mohon Tunggu... Guru - Guru yang tinggal di Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Setiap tulisan yang saya tulis dan memiliki nilai manfaat pada blog kompasiana ini, pahalanya saya berikan kepada Alm. Ayah saya (Bapak Salamun)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Keteladanan Guru dan Penguatan Literasi Siswa di Sekolah

29 Juli 2023   21:28 Diperbarui: 31 Juli 2023   16:07 1143
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi guru mengajar di kelas. Sumber: Shutterstock via kompas.com

Oleh karena itu, salah satu cara yang Saya lakukan untuk memberi teladan bagi siswa adalah dengan membuat blog terkait materi ajar.

Blog tersebut bisa diakses siswa ketika mempelajari materi tertentu dan setiap siswa yang mengunjungi blog tersebut Saya minta untuk meninggalkan komentar tentang materi yang dibaca.

Bahkan dalam memberikan tugas Saya juga sering melakukanya melalui blog tersebut, sehingga siswa harus mengakses alamat blog tersebut sebelum mengerjakan tugas yang diberikan.

Hal itu dimaksudkan agar siswa terbiasa untuk berliterasi secara positif dan memahami pemanfaatan internet secara baik.

Keempat, menulis di media masa, ketika Saya meminta siswa untuk membiasakan literasi, maka Saya juga harus memberikan contoh terlebih dahulu.

Oleh karena itu setiap Saya menulis di media masa baik cetak atau elektronik, maka Saya akan mengirimkan link tulisan tersebut di grup whatsapp siswa, sehingga siswa memiliki motivasi untuk bisa menulis seperti yang Saya lakukan.

Kelima, membaca sebagai nilai, pada pelajaran IPS yang Saya ajarkan, selaian dari nilai kognitif, afeksi dan psikomotorik, Saya juga membuat penilaian membaca siswa.

Nilai itu dikonfersi dari banyaknya bacaan siswa  dalam satu semester, 3 - 4 buku nilai 60, 5 - 6 buku nilai 70, 7-8 buku nlai 80 dan 9-10 buku nilai 90.

Penilaian itu dilakukan dengan jurnal khusus yang diberikan pada siswa dengan isian judul buku, pengarang, halaman buku, halaman yang dibaca, kepentingan membaca buku, manfaat yang diperoleh dan paraf dari orang yang menyaksikan membaca buku.

Keteladanan guru dalam menguatkan literasi siswa di sekolah sangat nyata dan penting adanya, sehingga siswa terbiasa untuk berliterasi dalam mengakses atau mendapatkan informasi yang dibutuhkan. 

Salam gerakan literasi sekolah, salam guru literat dan salam siswa pandai berliterasi.

Bangka Selatan, 29 Juni 2023

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun