Mohon tunggu...
Enggar Ayang
Enggar Ayang Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Angkat Busana Adat Menjadi Mahakarya

24 November 2017   12:01 Diperbarui: 24 November 2017   12:10 638
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

JEPARA-Salah satu designer Indonesia, Rory Wardana Poesponingrat gelar peragaan busana adat pada malam Grand Final Mas & Mbak Duta Wisata Jawa Tengah 2017. Acara tersebut digelar pada Kamis (26/10) bertempat di Gedung Wanita Jepara. Rory Wardana memberi nama peragaan busana tersebut dengan Mahakarya Rory Wardana (Jiwaku).

Rory Wardana mempercayai sepuluh orang perwakilan dari duta wisata kabupaten Jepara untuk membawakan mahakarya tersebut. Designer asal kota Solo ini tiba di Jepara pada Rabu (22/10) guna mempersiapkan para model untuk fashion show membawakan karyanya. Latihan dilakukan selama dua kali yaitu pada Minggu (22/10) dan Selasa (24/10) bertempat di hotel D'Season Premiere Jepara. "Ini merupakan acara provinsi dan saya menggunakan model dari duta wisata kabupaten Jepara untuk mengangkat potensi yang ada di Jepara" ujar Rory. "Duta wisata Jepara ternyata hebat, cantik, cakep. Tidak kalah dengan model provinsi" tambahnya.

Rory Wardana menyiapkan sepuluh busana rancangannya untuk ditampilkan pada malam Grand Final tersebut. Busana yang diperagakan berasal dari berbagai daerah di Indonesia, diantaranya Kudus, Bali, Nusa Tenggara Timur, Jawa Tengah, Minang, Toraja, serta Papua. Busana-busana dari berbagai daerah tersebut diinovasi oleh beliau sehingga terkesan lebih modern namun tak meninggalkan kesan tradisi yang ada pada masing-masing busana. "Bajunya bagus, saya suka" ujar Gabriel salah satu model yang memakai busana daerah asal Papua. Dengan peragaan busana ini, Rory mengajak para remaja untuk lebih mencintai busana daerah serta melestarikan busana adat dari berbagai daerah di Indonesia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun