Mohon tunggu...
Nugroho Endepe
Nugroho Endepe Mohon Tunggu... Konsultan - Edukasi literasi tanpa henti. Semoga Allah meridhoi. Bacalah. Tulislah.
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Katakanlah “Terangkanlah kepadaku jika sumber air kamu menjadi kering; maka siapakah yang akan mendatangkan air yang mengalir bagimu?” (67:30) Tulisan boleh dikutip dengan sitasi (mencantumkan sumbernya). 1) Psikologi 2) Hukum 3) Manajemen 4) Sosial Humaniora 5) Liputan Bebas

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Optimalisasi Mahasiswa Asing sebagai Native Speaker di Surabaya

27 September 2021   10:33 Diperbarui: 27 September 2021   10:43 201
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Optimalisasi mhs asing utk native speaker (dokpri) 

Berteman dengan para mahasiswa asing tidak ada ruginya. Bahkan banyak untung karena bisa sinergi untuk dihadirkan sebagai native speaker. 

Seperti yang pernah dilakukan oleh YBBS.

Yayasan Barunawati Biru Surabaya (YBBS) adalah pengelola Pendidikan dari TK sampai dengan perguruan tinggi di bawah naungan pembinaan PT Pelindo III (Persero). Perguruan tinggi bernama STIAMAK (Sekolah Tinggi Administrasi dan Manajemen Kepelabuhan) dan sekolah tingkat menengahnya Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)  Barunawati. 

Selain berusaha merekrut calon mahasiswa berkualifikasi unggul, Barunawati juga memiliki kelas unggulan setingkat SMK dengan maksud mempersiapkan generasi unggul di bidang kejuruan.

"Kami menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk dalam praktik Bahasa Inggris, "ujar Drs. Andito Sutarto, MM, Ketua Yayasan Barunawati Biru Surabaya (YBBS) ketika itu di awal program. 

Program ini sedang dirancang dikembangkan oleh Drs. Iwan Sabatini MSi, Ketua Stiamak Barunawati yang baru periode 2021-2025. 

Menurutnya, kedatangan mitra bicara dari negara asing tersebut sangat bermanfaat untuk meningkatkan kepercayaan diri siswa dan mahasiswa dalam berkomunikasi Bahasa Inggris.

Uniknya, "native speaker" yang diundang tersebut dating dari Afrika dan Timur Tengah. Antara lain Obed Nahayo dari Rwanda yang juga saat ini sebagai mahasiswa pasca sarjana Universitas Airlangga jurusan Human Resources Develepoment. 

Kemudian ada juga Bassem Mohammad Ismail dari Jordan yang sedang S2 Akuntansi Unair, Silas Emovwodo dari Nigeria yang sedang S2 Media dan Communication Unair, Faith Fore dari Zimbabwe S2 Immunology Unair, serta Khaled Nour Aldeen dari Syria yang sedang studi Islamic Economy di Unair.

"Memang mereka juga mahasiswa s2 di Universitas Airlangga, sehingga kedatangan ke Barunawati adalah seperti relawan yang secara sukarela mengabdikan kemampuan berbahasa untuk sinergi dengan anak bangsa Indonesia, "imbuh  Drs. Mudayat MM, Kepala Bagian Kemahasiswaan STIAMAK Barunawati Surabaya.

Ya memang mereka tidak sepenuhnya berstatus sebagai "native speaker", karena bahasa ibu-nya ada yang bahasa Arab, bahasa Perancis, dan bahasa lokal di kawasan Afrika dan Timur Tengah. 

Namun setidaknya sebagai mahasiswa kelas internasional, kebiasaan berbahasa Inggris daat membantu mahasiswa di Stiamak atau Yayasan untuk lebih familiar dengan bahasa Inggris. 

"Kami juga senang jika diajak diskusi dengan rekan pegawai Pelindo III, namun saat ini karena kesibukan kuliah kami, belum bisa datang ke Pelindo III. Kelak kami akan mengajak mengobrol dan diskusi dengan teman-teman Pelindo III, pasti menyenangkan bagi kami karena kami juga ingin mengetahui dunia pelabuhan di Indonesia, "ujar Mr Aldeen dari Syria yang merasa unik ketika berada di Kampung Arab Ngampel.

"Saya kira mereka semua berbahasa Arab, pas kami ajak ngobrol ternyata dijawab dengan Bahasa Jawa, "imbuh Ismail dari Jordan terkait pengalaman unik di Surabaya.

Dari forum silaturahim dengan YBBS,  Iwan Sabatini  mengharapkan kehadiran mitra Bahasa Inggris ini tidak saja bermanfaat bagi sekolah di bawah YBBS, namun juga berguna bagi perusahaan.

"Kami akan coba berkomunikasi dengan manajemen Pelindo III, sehingga forum seperti ini akan berguna bagi siswa, mahasiswa, juga pegawai perusahaan, "pungkas Drs. Mudayat MM  sambal menutup perbincangan. (27.09.2021-nugrohodepe)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun