Sebagian jejak di Gresik adalah banyak situs makam muslim kuno yang jamannya bersamaan dengan berdirinya Imperium Majapahit.
Bahkan kawasan kampung Arab juga masih ada di Gresik dan Surabaya, sebagian masih terkait dengan ekspor impor melalui Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya atau Pelabuhan Gresik, sebagian sudah menjadi bangsa daratan dengan bisnis di dunia non pelabuhan.
Secara akademik, membutuhkan waktu untuk studi historis ekonomis ini.
Namun semoga nantinya semakin terkuak bagaimana jati diri bangsa kita yang berjaya di lautan, sampai-sampai pameo yang beredar adalah "Jangan lupa daratan".
Artinya ketika itu lebih banyak rakyat yang berlayar bisnis pelayaran pelabuhan, dan terbalik situasinya saat ini malahan kita sebagian lupa lautan yang dikuasai oleh bangsa lain.
Ayo bangkit bersama STIAMAK Barunawati Surabaya studi administrasi bisnis kepelabuhan logistik dan pelayaran. (28.08.2021-Endepe)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H