Salah satu materi yang menarik dalam BMC tersebut adalah ada beda antara konsumen dengan pelanggan. "Pelanggan adalah pembeli produk, sedangkan konsumen adalah pengguna barang produk tersebut, "ungkap Sa'ad As Salimi dan Muhammad Amin, karyawan perusahaan yang berbagi dalam acara webinar portizen Taiwan ini. Kedua nara sumber ini juga tercatat sebagai alumni STIAMAK Barunawati Surabaya sekaligus pasca sarjana dari Taiwan.
Semnatar itu, Edward Danner P. Napitupulu, Direktur Utama PT Pelindo Properti Indonesia yang tampil sebagai panelis mengatakan bahwa webinar seperti ini sangat bermanfaat untuk mengakselerasi ide-ide inovasi dan kreasi bisnis masa depan.
"Sinergi antara organisasi dan lembaga edukasi memang penting untuk memajukan organisasi."pungkas Edo, demikian is sering dipanggil, seorang eksekutif perusahaan yang juga sering memberikan kuliah di beberapa perguruan tinggi. (19.02.2021/Endepe)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H