Menurut penulis destinasi ini sangat cocok untuk semua kalangan mulai dari anak-anak, muda-mudi ,maupun orang dewasa untuk sekedar berjalan santai , berbincang ataupun berburu wisata kuliner.Â
Dan bagi kamu yang menyukai foto ditempat aesthetic destinasi ini sangat cocok loh untuk dikunjungi dan huntig foto bersama teman maupun pasangan karena di sepanjang jalan ini dipenuhi dengan tempat aesthetic.
Tidak hanya itu,disini juga terdapat patung squid game dan pintu-pintu toko yang dihiasi mural atau graffiti. Para street performer juga akan siap menghibur atau berfoto bareng dengan mereka.Â
Tempat ini sangat ramah untuk semua usia dan spot yang paling terkenal di sepanjang jalan ini adalah hotel Yamato yang dulu Bernama hotel orange yakni tempat bersejarah peristiwa perobekan bendera belanda, spot ini paling banyak dijadikan tempat hunting foto di jalan tunjungan ini.Â
Diharapkan semoga dengan dibuka nya destinasi baru ini menjadi titik awal kebangkitan kita dari pandemi covid-19 baik dari segi perekonomian maupun sosial budaya. Jadi gimana nih sobat kompasianers sudah tertarik  untuk berkunjung kesini ? Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H