Setiap jengkal dan ceruk bumi Nusantara menyuguhkan keelokan. Ini salah satunya. Manado Tua, pesona magis Bumi Nyiur Melambai.
Manado Tua di Batas Senja
Penerbangan siang lumayan panjang dari Jawa Tengah ke Manado transit di Surabaya cukup melelahkan. Tetiba terkesiap oleh panorama cakrawala jelang petang. Kanvas langit menyuguhkan paduan warna keemasan. Menyembul gundukan dari samudera.
Mengumpulkan ingatan, inilah Manado Tua. Gagah mengapung di Teluk Manado. Menyeret memori impian seorang bocah saat ibu guru SD menjelaskan Bumi Nyiur Melambai. Mata nyalang merekam pandang sosok Manado Tua hingga tak lagi kelihatan.
Mengulang kembali senja berikutnya. Rela mencakung di tepian pantai. Kota Manado berada di sisi Barat langsung berhadapan dengan laut. Memanjakan para penggemar senja menikmati lukisan alam saat mentari turun ke peraduan.
Perubahan pendar warna langit senja dari jingga keemasan, lembayung hingga membiru. Setiap ulasan warna memberikan dinamika bingkai Manado Tua. Semakin membiaskan pesona magisnya.
Potensi alam yang digarap dengan apik oleh aneka pelaku industri pariwisata. Baik sisi akomodasi maupun penyedia kuliner dengan tumpuan panorama laut dan senja. Pun sosok Manado Tua yang memesona.