Mungkin itu Kamu
Kesederhanaan dan Ikhlas melekat padamu mampu memikat hatiku
Setiap hari terpesona oleh keunikanmu
Sinarmu begitu hangat menyelimuti dinginnya Laguboti
Sedih hatimu tertutup indah oleh manisnya senyum
Semua seakan tutup mata oleh perihnya hidup yang kau jalani
Tapi hari ini, engkau seakan tidak berdaya
Histeris suaramu, berlinang air matamu
Keramaian terkejut, Keramaian menyesal
Keramaian bertanya pada diri masing-masing
"Mungkinkah aku sekuat ini"
Ternyata kamu jauh lebih kuat
Berlahan senyum itu merekah kembali
Entah itu palsu, tapi kamu kuat
Kembali, aku terpikat olehmu
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H