[caption id="attachment_146343" align="aligncenter" width="640" caption="(Jember Fashion Carnaval, sumber foto: www.ancol.com)"][/caption] Lucu juga melihat anak-anak yang sempat tertegun takjub melihat betapa indahnya pertunjukkan tersebut. Terutama setelah mereka sebelumnya menganggap bahwa pertunjukkan ini hanya akan berjalan "biasa-biasa" saja. "Kena deh mereka...", ujarku dalam hati.
[caption id="attachment_146344" align="aligncenter" width="640" caption="(Fantastique Magic Mountain Show, sumber foto: www.ancol.com)"][/caption] Dan pertunjukan-pun usai sudah. Mengingat hari sudah cukup malam, kami memutuskan untuk segera kembali ke kediaman masing-masing. Sesampainya di rumah, aku beserta suami dan anak kami makan malam bersama sambil terus membicarakan tentang betapa luar biasanya Ocean Ecopark dan Fantastique Multimedia Show. Hingga akhirnya kami mengantuk, dan memutuskan untuk ke peraduan agar bisa segera tidur dan beristirahat. Baru saja aku hendak memejamkan mata, tiba-tiba telepon genggamku berbunyi. "Ah..., ada SMS masuk", ucapku dalam hati. Untung saja suamiku sudah tertidur pulas dan tidak terganggu dengan suara SMS tersebut. Ternyata SMS dari temanku yang tadi bersama-sama ke Ocean Ecopark. Dia menulis pesan yang cukup berarti bagiku. Dan pesan tersebut berbunyi demikian: "Hai. Belum tidur kan. Sorry kalau aku ganggu dengan SMS ini. Aku cuma mau bilang terimakasih untuk hari ini. Anak-anak dan suamiku senang sekali di Ocean Ecopark dan Fantastique Multimedia Show. Mereka tidak sabar mau segera kesana lagi. Aku sendiri belum bisa tidur, masih kebayang hebohnya suasana disana. Again, thank you so much for everything. Have a nice sleep. From Your Best Friend". Usai membaca SMS tersebut, aku-pun segera tertidur pulas. Yang aku ingat, malam itu aku bermimpi memberi makan ikan di danau. Ocean Ecopark..., benar-benar dahsyat!. Penulis, Novi Touristiani Susan www.susancookies.blogspot.com Link Facebook: http://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=283450551685951&id=100003154267721 Link Twitter: https://twitter.com/#!/novitsusan/status/132728472568205312
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI