Setiap saat, setiap waktu para Jemaah Haji atau pun umroh yang berkunjung ke Tanah Suci semakin bertambah. Oleh karena itu, setiap saat sesuai takdir dan ketetapan Allah Yang Maha Kuasa selalu saja ada orang yang meninggal dunia. Meninggal di Tanah Suci merupakan meninggal dalam kemuliaan. Inilah salah satu sisi yang telah membumi di Tanah Suci.
4. Al Qur'an Waqaf
Saat memasuki Mesjidil Harom, pandangan mata dihadapkan pada rak-rak cantik berwarna kuning emas dan berbahan besi berlapis emas berjejer di sepanjang dinding-dinding bagian dalam mesjid. Di samping itu juga Al Qur'an tertata apik, teratur tapi pada setiap tiang-tiang Mesjid yang berdiri kokoh. Al Qur'an tersebut ada yang merupakan Waqaf dari para Jemaah. Al Qur'an yang bisa diwaqafkan memiliki syarat-syarat tertentu.Â
Pertama, Al Qur'an yang diwaqafkan harus betul-betul Al Qur'an original yang dicetak langsung oleh percetakan Al Qur'an. Kedua, Halaman dalam Al Qur'an memiliki semacam hologram, jika di terawang kertas yg polos di halaman kedua setelah jilidnya.Â
Ketiga, Al Qur'an yang bisa diwaqafkan tersebut memiliki stempel khusus yang merupakan bentuk keaslian. Jenis Al Qur'an ada yang kecil, sedang dan besar. Para Jemaah bebas menggunakan Al Qur'an tersebut untuk dibaca selama di Mesjidil Harom.
5. Air Zamzam
Air Zamzam merupakan salah satu ikon dari Kota Suci Mekkah. Air Zamzam yang tidak bisa terlepaskan dari Siti Hajar bersama putranya Ismail. Air Zamzam, air yang memiliki banyak keberkahan. Para Jamaah Haji dibebaskan mengkonsumsi Air Zamzam sepuas-puasnya.Â
Air Zamzam yang sangat dahsyat bisa dijadikan obat pula. Hanya sayang seribu sayang, kini air zamzam tidak bisa dibawa bebas ke Tanah Air karena alasan demi keamanan para Jemaah Haji.
6. Burung Merpati