Semalam di Embarkasi Bekasi
Bermalam di Asrama Haji Embarkasi Bekasi merupakan rangkaian perjalanan Ibadah Haji yang harus ditempuh oleh seluruh Jamaah Haji yang berasal dari daerah Provinsi Jawa Barat.Â
Begitu dengan saya beserta suami yang termasuk di antara Jemaah Haji Provinsi Jawa Barat.
Setelah menempuh perjalanan darat selama kurang lebih 5 jam dari Kota Cirebon menuju Embarkasi, dengan iring-iringan 5 unit Bis yang terdiri dari dua rombongan yaitu rombongan 1 sampai dengan rombongan 4, masing-masing rombongan terdiri dari 40 orang jamaah serta satu bis rombongan para petugas haji dan panitia. Sementara saya tergabung dalam rombongan 4 regu 16 Kloter JKS 38.
Saat senja menjelang di Selasa tanggal 28 Juni 2022, saya bersama rombongan tiba di Embarkasi pukul 17.30 wib. Saya beserta rombongan istirahat di area mesjid An Namiroh asrama sebelum mendapatkan penerimaan di aula Kedatangan Jemaah Haji dari panitia, masih harus menunggu karena kloter 37 belum selesai diberangkatkan menuju Bandara Soekarno Hatta.Â
Adalah hal menunggu dalam perjalanan haji ini adalah sesuatu yang akan terus ditemui, begitulah hal yang disampaikan oleh para pembimbing haji saat Bimbingan Manasik Haji. Jadi tentang menunggu bukanlah sesuatu yang harus disesali atau bahkan dijadikan keluhan, karena salah satu ujian dalam beribadah haji adalah tentang sebuah kesabaran bagi para tamu-tamu Allah yang berkesempatan mendapatkan undangan-Nya.
Serangkaian kegiatan pemeriksaan dokumen para jemaah kloter 38 JKS dimulai ba'da sholat Maghrib hingga pukul 22.00 wib. Mulai dari acara penerimaan jemaah haji oleh pejabat setempat, pemeriksaan kesehatan tahap 3 dengan mengecek berkas-berkas kesehatan para jemaah, pembagian paspor dan tiket, pembagian gelang untuk para jemaah, pembagian living cost, pembagian kamar asrama, hingga jamuan makan malam sebagai penutup rangkaian kegiatan para jemaah haji sebelum beristirahat di kamar asrama masing-masing sesuai dengan kartu yang sudah dibagikan untuk masing-masing jema'ah.
Satu kamar terdiri dari 5 orang, saya sendiri mendapatkan kamar nomor 512 yang berada di lantai lima bersama jemaah haji yang berasal dari Kabupaten Subang.