Mohon tunggu...
Novi Setyowati
Novi Setyowati Mohon Tunggu... Lainnya - berbagi pengalaman, cerita, dan pengetahuan

berbagi pengalaman, cerita, dan pengetahuan

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

"Maraton" Wisata Lintas Pulau Maupun Lintas Negara, Apa Saja yang Harus Dipertimbangkan?

10 Februari 2021   06:00 Diperbarui: 12 Februari 2021   05:31 566
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Banyaknya aktivitas yang nantinya dilakukan dengan berpindah-pindah sudah pasti membuat badan dan kaki pegal. Tapi, tentu kita tidak ingin jika liburan kita macet di tengah jalan hanya karena kita pegal-pegal dan terpaksa hanya tinggal di hostel tanpa menjelajah tempat berlibur yang kita singgahi.

Maka dari itu, saat kita melihat-lihat peta dan menentukan jalur penjelajahan, kita perlu juga mempertimbangkan kekuatan fisik kita melalui jalur-jalur tersebut.

Oh iya, pentingnya peta juga di poin ini. Ketika kita sedang singgah di salah satu pulau atau negara yang kita kunjungi dan merasa fisik kita tak sanggup lagi, inilah saatnya kita melihat peta kembali. Apakah kira-kira ada pulau atau negara yang kita lewati saja atau terus saja lanjut atau bahkan mungkin kembali saja dan menghentikan liburan.

Maraton wisata saat musim dingin di Slovakia, jangan lupa sertakan jaket tebal dalam daftar barang bawaan (Dokpri)
Maraton wisata saat musim dingin di Slovakia, jangan lupa sertakan jaket tebal dalam daftar barang bawaan (Dokpri)
Paspor dan juga Visa
Khusus untuk yang ingin bermaraton wisata lintas negara, jangan lupa pastikan kelengkapan dokumen seperti paspor dan visa untuk negara-negara yang akan dikunjungi.

Jangan sampai kita mendapatkan masalah di tengah liburan karena dokumen-dokumen yang tidak lengkap.

Apalagi jika berwisata dengan Flixbus, selalu akan ada petugas yang mengecek kelengkapan dokumen kita di wilayah perbatasan masing-masing negara.

Pecahan Mata Uang
Jangan lupa juga untuk menukarkan terlebih dahulu pecahan mata uang sesuai dengan yang dipakai oleh negara-negara yang akan kita kunjungi, jika kita tidak berencana menggunakan kartu kredit saat bertransaksi.

Itulah kira-kira yang harus dipersiapkan dan dipikirkan dengan baik saat berencana untuk maraton wisata lintas pulau atau lintas negara.

Bagaimana? Sudah pernah melakukannya? Atau kalian punya tips dan trik lainnya untuk bermaraton wisata lintas jalur? Yuk, silakan bagikan di kolom komentar, ya!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun