Bagi pecinta kaktus atau pun kolektor, jenis variegata dianggap unik dan lebih menarik. Bahkan sebagian kolektor lain ada yang sengaja mengumpulkan jenis variegata ini dari berbagai jenis sukulen. Sebab, mutasi variegata ini sering kali dapat mendongkrak harga jual sukulen berkali-kali lipat.
Yaps, kabarnya sih kenaikan harga tergantung dengan seberapa sering mutasi pada jenis sukulen itu terjadi dan berapa banyak populasi dari anakan yang mengalami mutasi. Alhasil jenis sukulen yang cukup sering menghasilkan variegata, harganya tidak terlalu berbeda dengan harga tanaman indukan. Sebaliknya, untuk jenis yang jarang sekali menghasilkan variegata, harganya bisa naik jauh sekali.
Belum diketahui dengan pasti penyebab terjadinya mutasi pada sukulen pada kaktus, sebab kadang terjadi begitu saja, tanpa ada perlakuan khusus. Demikian, gejala variegata ini telah menjadi salah satu nilai plus pada daya tarik sukulen. Perubahan warna pada sukulen akibat mutasi bersifat permanen, namun ada pula perubahan warna yang bersifat semi permanen.
Unik, beragam dan memiliki banyak jenis, tak ayal membuat kaktus sering dijadikan tanaman hias yang berjejer kafe-kafe ataupun hotel mewah. Selain itu kaktus juga sering kali dijadikan bingkisan untuk dijadikan hadiah di berbagai acara, seperti wisuda, ulsngvtahun dan kado special untuk yang terspesialkan tentunya.
Yaps, ini hanya menurut terawangan saya sih, hehe. Jadi saya rasa inilah tanaman  hias terpopuler dari masa ke masa. Sekalipun terlihat jarang dilirik, namun bagi pecinta kaktus, kolektor dan beberapa orang, tanaman kaktus ini merupakan investasi menarik dan menghasilkan jutaan cuam loh. (*)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H