Mohon tunggu...
Novianti Sjahrir
Novianti Sjahrir Mohon Tunggu... Lainnya - Pegawai/ASN

Penyuka handycraft, kuliner, and artwork

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

Transformasi BRI Bawa UMKM Naik Kelas-Cerita Kami Maju bersama KUR Mikro Bank BRI

22 Desember 2022   20:55 Diperbarui: 22 Desember 2022   21:01 249
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Finansial. Sumber ilustrasi: PEXELS/Stevepb

Bank Rakyat Indonesia atau yang sering disebut BRI merayakan HUT127BRI, yaitu hari ulang tahunnya yang ke-127 tahun. Bank ini didirikan oleh Raden Bei Aria Wirjaatmaja di Jawa Tengah saat penjajahan Belanda pada tanggal 16 Desember 1895 dengan nama De Poerwokertosche Hulp en Spaarbank der Inlandsche Hoofden yang dalam bahasa Indonesia berarti bantuan dan simpanan milik priyayi Purwokerto. 

BRI mulanya didirikan untuk menyediakan jasa keuangan bagi masyarakat asli Indonesia. Namun, sampai sekarang misi tersebut tetap ada dan tumbuh berkembang semakin maju demi memajukan ekonomi masyarakat di seluruh Indonesia.

Bicara mengenai sejarah awal pendiriannya yang ditujukan untuk membantu masyarakat dalam hal pengelolaan keuangan dengan memperhatikan pengusaha kecil, sampai detik ini pun BRI masih konsisten melakukan berbagai terobosan untuk melayani dan membantu usaha masyarakat khususnya yang memiliki usaha kecil. Dengan segala kemudahan proses pengajuan pinjaman yang dibuktikannya dan cepatnya pencairannya membuat kami semakin cinta dengan Bank BRI.

Banyak produk perbankan yang telah dikembangkan oleh BRI. Produk-produk itu sangat membantu perekonomian terutama rakyat kecil. Produk-produk tersebut di antaranya adalah tabungan dan pinjaman dengan berbagai pilihan jenis yang sesuai dengan kapasitas ekonomi nasabah.

Produk pinjaman terutama kredit mikro yang ditujukan untuk UMKM sangat membantu modal usaha seperti usaha yang dilakukan suami saya. Suami saya termasuk pengusaha kecil yang usahanya berjualan pakaian seperti hoodie dan baju Melayu. 

Usaha ini dilakukan oleh suami saya sejak tahun 2020 dengan modal tambahan dari BRI berupa Kredit Usaha Mikro Bank BRI adalah kredit yang difasilitasi oleh BRI untuk masyarakat kecil dan menengah sebagai modal untuk memulai usaha, memperbesar usaha, atau pembiayaan lainnya. Sebenarnya ini kedua kalinya kami mendapatkan kredit KUR MIkro BRI dengan jumlah lebih  besar lebih dua kali lipat. Kali pertama adalah pada tahun 2018 saat kami masih membuka usaha penatu. 

Tentu saja kredit kedua ini kami dapatkan karena kami konsisten membayar tepat waktu dan setelah melunasi kredit kami sebelumnya.  Keuntungan KUR Mikro Bank BRI yang didapat suami saya sebagai tambahan modal usahanya adalah debitur akan mendapatkan kredit modal kerja dan atau investasi dengan plafond sampai dengan lima puluh juta rupiah per debitur.

BRI menjadi pahlawan finansial kami atau BRIPahlawanFinansial. Awalnya ada keraguan untuk mencoba kredit KUR Mikro BRI. Setelah melakukan pertimbangan dan berdiskusi, ternyata ada ada perbedaan antara pinjaman modal usaha online dengan pinjaman KUR Mikro Bank BRI. Perbedaan tersebut terletak pada besaran suku bunga pinjaman yang dibebankan kepada debitur. 

Pinajaman modal usaha online biasanya mematok bunga pinjaman dengan angka yang cukup tinggi dan disertai dengan biaya-biaya  administratif yang harus ditanggung debitur atau peminjam, sedangkan KUR Mikro Bank BRI memberikan bunga yang ringan dan membebaskan biaya administrasi dan biaya provisi karena sudah disubsidi oleh pemerintah.

BRI menjadikan kami BRIianprener atau menjadi pengusaha yang cerdas. BRI mendorong usaha kecil untuk maju dan memperbaiki kualitas dari segi produksi dan layanan dengan bantuan modalnya. Pernah kami terpaksa berganti usaha dari penatu menjadi usaha retail jualan baju Melayu karena usaha penatu kami kalah bersaing dengan menjamurnya penatu yang lain. 

Namun, BRI tetap mempercayai kami dangan memberikan pinjaman untuk menambah modal membeli stok baju yang akan dijual. BRI menjadikan kami, UMKM, menjadi semangat dan berjiwa pantang menyerah. Selalu ada peluang jika kita ingin berusaha.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun