Mohon tunggu...
Novi Sabrina
Novi Sabrina Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Eksplorasi Kampung Warna Warni Jodipan Malang bersama Mahasiswa PMM 4 UM Kelompok Cakrawala Nusantara

21 Maret 2024   06:33 Diperbarui: 21 Maret 2024   06:44 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kegiatan modul nusantara merupakan rangkaian kegiatan yang difokuskan untuk menciptakan pemahaman komprehensif tentang kebinekaan, inspirasi, refleksi, dan kontribusi sosial yang didesain melalui pembimbingan secara berurutan dan berulang. Pada Minggu, 25 Februari 2024 kelompok modul nusantara Cakrawala Nusantara melakukan kegiatan kebhinekaan ke-empat di Kampung Warna Warni. Kegiatan ini didampingi oleh dosen modul nusantara Bapak Slamet Fauzan, S.Pd., M.Pd dan Liaison Officier (LO) Bapak Agung Nugroho, S.Pd., M.Pd.

Kampung Warna Warni Jodipan berada di Jalan Ir. H. Juanda No. 9 RT 9 RW 2, Jodipan, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. Akses menuju kampung wisata ini mudah dan terjangkau. Dari Alun-alun Kota Malang kitab isa berjalan melewati Jalan Gatot Subroto. Perkiraan waktu tiba ke lokasi lewat jalan ini sekitar 3 menit. Kampung Warna Warni Jodipan merupakan salah satu tempat destinasi wisata yang ada di Kota Malang yang harus di kunjungi. Kampung ini menjadi salah satu tempat wisata yang unik dan menarik. Rumah-rumah warga yang ada di Kampung Warna Warni Jodipan ini di cat berwarna warni, dengan warna yang begitu terang sehingga terlihat indah dan menjunjung tinggi nilai seni.

Kegiatan yang kami lakukan di Kampung Warna Warni Jodipan di mulai dengan mengambil foto bersama di jembatan yang berada di pinggir jalan raya dengan latar Kampung Warna Warni Jodipan dan Kampung Tridi. Setelah itu di lanjutkan dengan mengeksplor Kampung Warna Warni Jodipan. Ternyata saat masuk di kampung ini kita akan melihat beta indahnya setiap bangunan yang sudah di cat warna warni serta adanya aksesoris atau perkakas yang diletakan di setiap jalannya, seperti adanya caping (Topi petani berbentuk kerucut), payung, lampion dan lainnya yang menghiasi setiap jalan ada di Kampung Warna Warni Jodipan.

Narasumber mengatakan bahwa dahulunya Kampung Warna Warni Jodipan ini adalah kampung kumuh karena berada di pinggiran sungai Brantas dan terdapat banyak sampah sampah di pinggir sungainya yang bertumpuk. Pada saat itu masyarakat setempat masih belum peduli dengan lingkungan dengan membuang sampah begitu saja ke sungai. Pada saat itu kondisi kampung yang memprihatinkan, membuat sekelompok mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang terdorong dan termotivasi untuk membenahi dan merenovasi kampung yang terletak di Kawasan Sungai Berantas. Para mahasiswa yang beranggotan 8 orang tersebut mulai mengecat rumah-rumah warga yang ada di Kawasan Sungai Berantas. Mereka juga bekerja sama dengan perusahaan lewat Corporate Social Responsible (CSR). Maka terpilihlah PT Indana Paint, sebuah Perusahaan yang bergerak di bidang painting dan coating dengan produk cat Decofrash.

Akhirnya semenjak saat itu, atas kerja sama yang melibatkan berbagai pihak seperti masyarakat setempat, mahasiswa, perusahaan, pemerintah dan lain sebagainya akhirnya Kampung Warna Warni Jodipan disulap menjadi kampung yang indah dan berwarna serta tidak kumuh lagi. Kini Kampung Warna Warni Jodipan sudah ramai di kunjungi oleh para wisatawan baik wisatawan local maupun mancanegara. Semenjak Kampung Jodipan berubah, warga Jodipan mulai peduli akan lingkungan. Mereka tidak membuang sampah sembarangan lagi, apalagi membuang sampah ke sungai. Dengan adanya Kampung Warna Warni Jodipan ini dapat mengubah mindset warga setempat untuk selalu peduli terhadap lingungan. Pemasukan warga Jodipan juga meningkat dikarenakan adanya peningkatan jumlah pengunjung yang dating di Kampung Warna Warni Jodipan.

Pada saat kegiatan kami bertemu banyak wisatawan asing yang datang berkunjung di Kampung Warna Warni Jodipan. Mereka terlihat sangat antusias dengan keindahan Kampung ini yang dihiasi oleh berbagai macam gambar mural yang indah, serta bangunan-bangunan yang berwarna warni. Di Kampung Warna Warni Jodipan kami juga melihat anak-anak warga setempat yang asik bermain bersama tanpa adanya gadget yang mereka mainkan. Mereka terlihat sangat senang dan riang gembira bermain bersama teman-teman mereka. Di Kampung Warna Warni Jodipan juga banyak spot foto yang sangat menarik terutama jembatan yang menghubungkan antara Kampung Warna Warni Jodipan dan Kampung Tridi. Kampung Warna Warni Jodipan ini juga dulunya menjadi tempat shooting yowis ben.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun