Jangan menyerah untuk sesuatu yang kita harapkan
Ketika mau bekerja keras, ya harus berikan yang terbaik
Berikan segalanya untuk menjadi apa yang kita mau
Jangan putus asa jika kita mengalami kendala
Itu hal wajar yang perlu kita lewati
Karena pada dasarnya manusia tak lepas dari permasalahan
Mereka menjelma menjadi sebuah tantangan yang akan mendewasakan kita
Ya kalo gak begitu, namanya bukan manusia
Hidup ini memang penuh kejutan yang sehari-harinya tak bisa untuk kita hindari
Hadapi saja agar kita tahu menjadi sesuatu yang unik semacam mengikuti perlombaan
Perlombaan itu tau kan seperti apa
Untuk mencapai titik akhir, kita perlu meloncati bangunan tinggi
Karena jika tidak kita lakukan, maka akan menabrak bangunan itu
Dan kita tidak akan sampai ke titik yang kita tuju
Kesalahan yang kita lakukan menjadi hal yang wajar
Manusia tempatnya salah kok
Jadikan itu sebagai pelajaran
Memahami semuanya menjadi lebih baik
Ayo sahabat-sahabatku jangan pernah menyerah
Pasti kita akan menemui pelangi yang indah di depan sana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H