Saya ingin membantu mereka dengan cara belajar bersama. Mau tidak mau saya harus belajar lagi soal-soal psikotes yang pernah saya kerjakan dulu. Memang tidak mudah, tapi hal ini dapat melegakan hati saya.Â
Ketika mereka paham dengan apa yang saya ajarkan, saya begitu bahagia dan semakin bersemangat untuk berbagi dengan mereka. Les online ini gratis, karena saya niatnya berbagi. Dan bagi saya, kebahagiaan di dunia ini tak semuanya dapat dibeli dengan uang.Â
Itulah salah tiga dari berbagai kegiatan yang mungkin bisa saya sharing kepada Kompasianer, bahwa di tengah pandemi yang membuat kita di rumah aja, kita masih dapat mengerjakan hal-hal yang bermanfaat. Kebosanan pun dapat kita hilangkan, berganti dengan hadirnya kebaikan yang bisa kita dapatkan. Tetap semangat, kita pasti dapat melalui ini semua.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H