Oleh : Noto Susanto,S.E,M.M.CSTMI,CPHCM,CNHRP,CNLP.
Waktu menjadi hal penting? di dalam kehidupan yang dijalani manusia waktu demi waktu terus berlalu,seakaan-akan hidup hanya mengejar waktu.
Pernah tidak kita berpikir atau tidak sengaja mengucapakan waktu sangat cepat berlalu,tidak terasa hari minggu,tidak terasa awal bulan,tidak terasa bulan puasa,tidak terasa waktunya lebaran,dan tidak terasa tahunpun berganti dan seterusnya.
Waktu yang berputar selama 1 X 24 jam satu hari dan satu malam, seminggu 7 hari,sebulan 30 hari, dan setahun 365 hari merupakan hitungan hari yang begitu cepat berputar dalam berbagai macam kegiatan yang dilakukan oleh manusia tersebut.
Diantaranya kehidupan yang akan dilalui adalah waktu bekerja, waktu usaha, waktu sekolah, waktu untuk keluarga serta waktu yang lainnya.
Kehidupan manusia dalam kondisi apapun,harus mampu mengelolah dan mengatur waktu sebaik mungkin supaya semua kegiatan dapat terukur dengan melihat waktu yang sudah di tentukan.
Mengelolah waktu yang terukur merupakan proses mengatur waktu agar merasa bahwa waktu itu penting dan tidak digunakan dengan sia-sia atau membuang waktu dengan kegiatan yang kurang bermanfaat.
Bagaimana mengatur waktu yang baik dan bermanfaat serta efektif terutama dalam melaksanakan berbagai macam kegiatan baik aktifitas rutin atau aktifitas di luar rencana.
Waktu yang efektif menjadi kekuatan kita berpikir bagaimana membuat perencanaan waktu yang lebih bermakna.Perencanaan dibuat bisa dimulai dari hal yang kecil saja sehingga rencana waktu yang besar lebih mudah dipikirkan.
Perencanaan waktu skala kecil bisa dipikirkan dengan kegiatan yang rutin atau kegiatan sehari-hari,seperti kita membuat perencanaan dari bangun tidur di pagi hari sampai dengan waktu tidur di malam hari.
Membuat perencanaan dengan berbagai macam aktifitas tentunya banyak pertimbangan dan hal kemungkinan terutama menentukan proritas waktu yang tidak menentu.
Rencana waktu yang sudah dibuat tentunya membutuhkan pengontrolan agar semua proses kegiatan bisa berjalan sesuai waktu kita rencanakan tersebut.
Pengontrolan waktu yang di rencanakan adalah bagaimana kita mempunyai agenda yang tertulis, baik itu dibuku catatan,papan tulis kecil,buku saku, dan di kertas kosong juga lebih baik dan pernah juga kita mendengar bahwa waktu adalah uang.
Penerapan waktu yang direncanakan untuk membuat kita berpikir terstruktur,terorganisir, dan tahapan yang dikerjakan mengikuti sesuai dengan rencana waktu yang sudah dibuat.
Perlu kita ketahui bersama bahwa terstruktur dan terorganisir bagian untuk menghindar dari pekerjaan yang berdampak kejenuhan sehingga menghasilkan kemalasan.
Fenomena terkait manajemen waktu adalah sering kali kita sampaikan kepada orang lain dengan alasan sibuk atau tidak ada waktu. Menurut penulis itu bukan sibuk atau tidak ada waktu namun mengatur dan mengolah waktu tidak di rencana dengan baik.
Dengan demikian penulis coba hubungkan manajemen waktu menurut pendapat teori Atkinson bahwa mengemukakan suatu kemampuan yang berkaitan dengan tindakan yang diambil dari seorang individu untuk memanfaatkan waktu sebaik-baiknya.
Dapat diterjemahkan juga bahwa ulasan di atas sudah mewakili apa yang dikemukan oleh Atkinson tersebut.Artinya agar setiap individu mampu membuat rencana waktu sehingga bisa lebih bermanfaat  dan berguna tepat waktu.
Sekarang penulis akan sharing terkait contoh perencanaan waktu dalam kegiatan dipekerjakan tentunya berawal dari rumah,dengan rincian sebagai berikut :
 Jam 04.oo wib Mandi.
Jam 04.10 wib Sholat subuh.
Jam 04.20 - 06.00 wib menulis dan nonton TV.
Jam 06.00 - 06.15 wib Sarapan pagi.
Jam 06.30 wib Persiapan berangkat kerja.
Jam 06.45-07.30 wib Perjalanan ketempat pekerjaan.
Jam 07.45 wib Mempersiapkan agenda kerja.
Jam 08.00 -12.00 wib Bekerja dengan berbagai macam kegiatan lainya.
Jam 12.00 - 13.00 wib Melaksanakan Ishoma (Izin, shloat dan makan).
Jam 13.00 - 17.00 wib Melanjutkan pekerjaan.
Jam 15.10 wib Melaksanakan sholat ashar.
Jam 17.00 - 18.00 wib Perjalanan pulang kerja.
Jam 18.10 wib Mandi dilanjut sholat magrib.
Jam 18.30 wib Makan malam bersama keluarga.
Jam 19.30 wib Sholat isya.
Jam 19.30 - 22.00 wib Acara santai bersama keluarga dan kegiatan lainnya.
Jam 22.00 - 04.00 wib istirahat malam dan kegiatan lainnya.
Rencana waktu diatas merupakan kegiatan waktu individu, yang mana jika di analisa bahwa waktu itu sangat padat.Waktu tersebut hanya sebagai contoh dalam membagi waktu sebenarnya walaupun sudah punya waktu masing-masing.
Waktu individu tentunya pembaca sudah memiliki dengan berbagai macam kegiatan, semoga mempunyai kegiatan yang bermanfaat dan bisa membagi waktu yang ada.
Dengan demikian penulis akan menyampaikan bagaimana membuat perencanaan waktu yang efektif dari berbagai macam kegiatan :
1.Menentukan waktu jangka Pendek :
Individu yang kreatif dalam mengatur waktu dengan menganalisa kegiatan harian atau kegiatan yang rutinitas. Sehingga bisa melihat dari perubahan hari ke hari dari setiap minggunya serta bisa menetapkan agenda yang akan di rencanakan minggu depannya.
2.Menentukan waktu jangka Menengah :
Menetapkan hasil identifikasi dari setiap bulannya maksudnya dari bulan ke bulan, contoh menemukan tanggal merah individu tersebut mampu membuat agenda yang bermanfaat terutama bersama keluarga.
3.Menentukan waktu jangka Panjang :
Mengatur dan mengelolah waktu jangka panjang dengan melihat perubahan tanggal setiap tahunnya contohnya merencanakan waktu jalan-jalan,pulang kampung saat lebaran,atau waktu liburan.Dengan demikian kita mampu mengontrol rencana waktu tersebut.
4.Menentukan waktu segala Proritas :
Kecerdasan mengatur waktu yang mampu memilih kegiatan yang paling penting dan kegiatan yang paling istimewa.
5.Menentukan waktu tepat Sasaran :
Bagaian waktu yang ditentukan dari segala proritas,sehingga bisa di laksanakan dengan kegiatan yang sudah di rencanakan sebelumya.
Dari ulasan di atas semoga bermanfaat untuk semuanya, dan mohon dimaklumi jika ada kekeliruan.
Salam Perubahan Waktu..
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H