Mohon tunggu...
Aris Setya
Aris Setya Mohon Tunggu... Administrasi - Seniman

Seniman dari tanah Jawa yang tinggal di benua Eropa

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Indahnya Christmas Market di Brussels

30 November 2015   21:15 Diperbarui: 30 November 2015   21:15 328
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kemudian saya berjalan kearah Grand Place disini berdiri pohon natal setinggi 21Meter yang didatangkan langsung dari Norwegia, disamping itu ada sebuah patung yang menceritakan lahirnya Jesus di muka bumi. Sebenarnya akan banyak sekali acara di sini. Christmas Market merupakan salah satu acara dalam menyambut Natal dan Musim dingin di Brussels.

Kemudian saya berjalan ke arah City2 yang merupakan pusat pertokoan dan mall di Brussels, karena saya kesana jam 7 malam maka semua toko sudah tutup. Disini pertokoan tutup jam 7 malam dan jika hari minggu semua pusat perbelanjaan tutup beda dengan dengan di Jakarta jika weekend orang-orang berduyun-duyun datang ke pusat perbelanjaan.

[caption caption="gedung Brussels Stock Exchange yang berhias lampu/dok.pri"]

[/caption]

Di dekat City 2 tepat didepan Theater Royal De La Monnaie ada tempat khusus untuk bermain Ice Skating, ada beberapa remaja dan anak-anak bermain disana. Tidak banyak yang bermain karena sedang hujan rintik-rintik dan memang belum musim libur natal untuk anak sekolah. Semalam saya mencoba makan Escargot atau keong rebus atau tepatnya sup keong yang bisa dijupai di sepanjang jalan. Selain keong makanan terkenal lainnya adalah waffle dan juga kerang hijau atau bahasa perancisnya moules selain bir tentunya, tapi karena saya tidak suka bir jadi saya tidak mencobanya.

[caption caption="grand place/dok.pri"]

[/caption]

Acara Christmas Market dan Enjoy Winter dimulai dari tanggal 27 November hingga 3 Januari 2016. Jadi akan banyak acara menarik lainnya di bulan Desember dan pergantian tahun. Semoga situasi selalu aman terkendali jadi akan banyak turis yang datang dan menikmati perayaan Natal dan Tahun baru di Brussels.

[caption caption="tempat bermain ice skating/dok.pri"]

[/caption]

[caption caption="escargot alias keong rebus/dok.pri"]

[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun