Manchester City Mengejutkan Real Madrid dalam Semi Final Liga Champions dengan Kemenangan Memukau 4-0!
Bermain di kandang Manchester City, Etihad Stadium, Manchester City tampil menggila dan berhasil mengubur mimpi Real Madrid untuk menuju final. Setelah pertandingan leg pertama di laga tandang dengan skor 1-1, kini di kandang Manchester City, Madrid ditekuk dengan skor 4-0 tanpa balas. Jadi, skor agregat Manchester City vs Real Madrid adalah 5-1.
Bernardo Silva mencetak dua gol pada menit ke-23 dan ke-37 di babak pertama.
Dan dua gol menyusul di babak kedua yang dicetak oleh Manuel Akanji pada menit ke-76. Gol ini terjadi berawal dari tendangan bebas, di mana bola sedikit mengenai kepala Manuel Akanji sebelum mengenai Eder Militao, dan akhirnya gol tercipta.
Dan gol yang keempat dicetak oleh Julian Alvarez pada menit ke-90+1 setelah menerima umpan cantik dari Phil Foden. Julian Alvarez berhasil memaksimalkan permainannya setelah menggantikan Erling Haaland.
Manchester City sangat mendominasi jalannya pertandingan dengan 60% penguasaan bola. City melakukan 16 tembakan ke gawang, di mana 8 di antaranya mengarah tepat sasaran. Dari 8 tembakan yang mengarah ke gawang, berhasil mencetak 4 gol.
Sedangkan Real Madrid hanya mendapatkan 40% penguasaan bola. Madrid melakukan 7 tembakan ke arah gawang, di mana 3 di antaranya mengarah tepat sasaran. Sayangnya, dari 3 tembakan yang mengarah tepat sasaran, belum ada yang berhasil menghasilkan gol.
Dengan berakhirnya pertandingan ini, Bernardo Silva telah mengukuhkan dirinya sebagai pemain terbaik (man of the match).
Usai kekalahan dari Manchester City, tim yang memiliki 14 gelar Liga Champions ini harus pulang tanpa bisa menambah gelarnya.
Dan usai pertandingan ini, pasukan Pep Guardiola dipastikan melaju ke final untuk menghadapi pasukan Filippo Inzaghi, yaitu Inter Milan. Inter Milan juga berhasil mengalahkan rival sekotanya, yaitu AC Milan, dengan skor agregat 3-0.
Pertandingan final Liga Champions akan digelar di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Turki.
Mampukah Manchester City mengalahkan Inter Milan dan mengangkat trofi Liga Champions untuk pertama kalinya, ataukah mereka akan mengulangi nasib yang sama saat final Liga Champions melawan Chelsea dengan kekalahan tipis skor 1-0?
Atau di final nanti, Inter Milan memberikan kejutan dan berpotensi untuk menambah trofi Liga Champions mereka yang keempat.
Selamat kepada Manchester City atas kemenangan yang mengesankan atas Real Madrid di Etihad Stadium dengan skor telak 4-0! Pertandingan yang luar biasa dan penuh dominasi dari Manchester City. Kemenangan ini merupakan pencapaian yang luar biasa dan membawa City menuju final Liga Champions. Semoga sukses di pertandingan selanjutnya dan semoga bisa meraih gelar Liga Champions yang sangat diidamkan. Bravo, Manchester City!
Eits, fans Manchester City tidak boleh merasa terlalu senang dulu, karena ada tim kuda hitam Inter Milan yang siap memberikan kejutan di pertandingan final nanti. Meskipun Manchester City tampil mengesankan dalam perjalanan mereka menuju final, tidak boleh diabaikan bahwa Inter Milan juga merupakan tim yang tangguh dan berpotensi memberikan perlawanan sengit.Â
Pertandingan final akan menjadi panggung di mana segalanya bisa terjadi, dan Inter Milan bisa saja menjadi ancaman serius bagi Manchester City.
Buat para fans Real Madrid, jangan terlalu kecewa berlebihan. Terlepas dari hasil terakhir melawan Manchester City yang menghentikan langkah mereka di semifinal, pencapaian Real Madrid sudah sangat mengesankan. Mampu mencapai tahap semifinal Liga Champions adalah prestasi yang luar biasa dalam kompetisi sepak bola tertinggi di Eropa.
Tim Anda telah menunjukkan kualitas dan kekuatan selama perjalanan mereka di turnamen ini. Tetap bangga dengan pencapaian Real Madrid sejauh ini, dan semoga dapat kembali tampil gemilang di musim-musim berikutnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H