Mohon tunggu...
Noenky Nurhayati
Noenky Nurhayati Mohon Tunggu... Guru - Kepala sekolah, Pendongeng, Guru Dan trainer guru

Saya adalah seorang penulis lepas, teacher trainer, MC, pendongeng dan kepala sekolah yang senang mengajar Karena memulai Dunia pendidikan dengan mengajar mulai dari Play group TK SD hingga SMP. Sampai sekarang ini. Saya masih aktif mengajar disekolah SD N BARU RANJI dan SMP PGRI 1 Ranji , Merbau Mataram. Lampung Selatan. LAMPUNG. Saya juga pernah mendapatkan beberapa penghargaan diantarainya Kepala sekolah TK terbaik Se Kabupaten Bekasi, Kepala Sekolah Ramah Anak Se Kabupaten Bekasi, Beasiswa Jambore Literasi Bandar Lampung Tahun 2023 dan Beasiswa Microcredential LPDP PAUD dari Kemendiknas tahun 2022.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Ada Budaya Saweran Masyarakat Desa Baru Ranji yang Otentik

11 September 2024   22:23 Diperbarui: 12 September 2024   11:58 165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Masyarakat di Desa Baru Ranji melakukan kegiatan saweran mulai dari tata cara pernikahan, syukuran kelahiran bayi baru, saat bayi mulai mencapai perkembangan baru seperti merangkak, berjalan, tumbuh gigi dan lain sebagainya.

Saweran juga dilakukan saat anak memperoleh prestasi baik dalam bidang agama maupun pengetahuan umum seperti halaman Al-Quran, mendapat ranking disekolah, memenangkan lomba, dan masih banyak lagi lainnya.

Pada intinya Masyarakat di desa Baru Ranji ini memiliki rasa syukur yang luar biasa yang diejawantahkan dalam bentuk saweran sebagai tanda kebahagiaan.

Yang terunik yang saya alami dan amati adalah kegiatan saweran saat kami sebagai guru dan staf sekolah melaksanakan kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila yang baru saya ikuti pertama kalinya.

Kegiatan P5 merupakan bagian dari kurikulum Merdeka yang dirancang oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

P5 sendiri adalah kegiatan kokurikuler yang menerapkan pembelajaran berbasis proyek dengan tujuan mendorong tercapainya Profil Pelajar Pancasila yang didasarkan pada Standar Kompetensi Lulusan. Dalam kegiatan ini siswa diajak untuk belajar dari lingkungan sekitarnya.

Pada kegiatan ini, Sekolah SD N Baru Ranji kecamatan Merbau Mataram, membuat sebuah panggung gembira Dimana anak-anak dapat berkreasi dan olah kemampuan sesuai dengan minat, bakat dan kemauannya.

Ada berbagai macam tampilan mulai dari pameran kerajinan tangan, performa tarian dari berbagai daerah, pembacaan puisi, bernyanyi, pembacaan hafalan surat-surat pendek, dan lain sebagainya.

Kegiatan ini dilakukan dengan mengundang orang tua siswa agar mereka juga dapat mengetahui perkembangan Pendidikan yang telah ditempuh oleh putra-putri mereka di SDN Baru Ranji.

Setiap siswa yang tampil dan melakukan unjuk kebolehan, maka setiap kali itu pula orang tua akan memberikan saweran ditengah-tengah kegiatan sebagai bentuk rasa Syukur, kebahagiaan, dan kebanggaan mereka.

Hal ini merupakan sesuatu yang unik dan menyenangkan bagi kami selaku pendidik atau penyelenggara Pendidikan di SD N Baru Ranji.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun