Mohon tunggu...
Noenky Nurhayati
Noenky Nurhayati Mohon Tunggu... Guru - Kepala sekolah, Pendongeng, Guru Dan trainer guru

Saya adalah seorang penulis lepas, teacher trainer, MC, pendongeng dan kepala sekolah yang senang mengajar Karena memulai Dunia pendidikan dengan mengajar mulai dari Play group TK SD hingga SMP. Sampai sekarang ini. Saya masih aktif mengajar disekolah SD N BARU RANJI dan SMP PGRI 1 Ranji , Merbau Mataram. Lampung Selatan. LAMPUNG. Saya juga pernah mendapatkan beberapa penghargaan diantarainya Kepala sekolah TK terbaik Se Kabupaten Bekasi, Kepala Sekolah Ramah Anak Se Kabupaten Bekasi, Beasiswa Jambore Literasi Bandar Lampung Tahun 2023 dan Beasiswa Microcredential LPDP PAUD dari Kemendiknas tahun 2022.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pencerahan Diri sebagai Guru PAUD dengan Mengikuti Kegiatan Beasiswa LPDP Microcrential

11 Februari 2023   19:25 Diperbarui: 11 Februari 2023   19:36 351
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PENCERAHAN DIRI SEBAGAI GURU PAUD DENGAN MENGIKUTI KEGIATAN BEASISWA MICROCREDENTIAL GURU PAUD DENGAN METODE CONTEXTUAL PLAYWORLD

(Sebuah catatan pengalaman mengikuti kegiatan Beasiswa Microcredential LPDP untuk Guru PAUD, 15 OKTOBER 2022 -- 22 OKTOBER 2022)

Oleh : Nurhayati S.Sos, M.Pd

Pada saat mendaftar sebagai peserta dalam kegiatan BEASISWA MICROCREDENTIAL LPDP PAUD, hal yang terpikirkan pada saat itu adalah hanya terbatas pada bagaimana diri sebagai Guru PAUD dapat me-recharge pengetahuan dan pemahaman akan ilmu-ilmu baru tentang pendidikan anak usia dini setelah sekian lama melakukan pembelajaran yang sama setiap tahunnya.

Namun pada akhir pertemuan ternyata banyak sekali yang bisa diperoleh dari kegiatan ini. Kemampuan seorang guru dalam mendidik khususnya anak usia dini pastilah dituntut untuk bagaimana ianya dapat melarung bersama anak-anak dengan dunia bermainnya dalam pembelajaran beragam yang berorientasi pada siswa dan ini merupakan hal yang penting dalam mencapai profil pelajar Pancasila.

Berbekal persyaratan yang pada akhirnya memenuhi kriteria penerimaan Beasiswa, maka berangkatlah saya pada hari yang telah ditentukan untuk bertemu bersama rekan-rekan lainnya dari daerah lain yang juga memiliki keinginan dan tujuan yang sama dalam memperbaharui ilmu yang kami miliki. Dengan moda transportasi yang beragam mulai dari pesawat, kereta api, bis maupun moda transportasi lainnya, bertemulah kami ditempat yang sudah ditetapkan ; HOTEL SYAHID JAKARTA, pada tanggal 15 Oktober 2022.

Saya pribadi memilih melalui jalur darat dengan Bis Damri  menyeberangi selat sunda menggunakan kapal laut dan tiba dengan selamat pada Subuh pagi di stasiun Gambir pada Sabtu tanggal 15 Oktober 2022. Setibanya di Stasiun Gambir saya menghubungi teman-teman dari daerah lain untuk bersama-sama sharecost menggunakan moda transportasi taxi on line untuk menuju ke Hotel secara bersama-sama.

Setibanya kami di hotel, kami juga bertemu dengan rekan-rekan lain yang lebih banyak lagi. Karena waktu check in yang belum dibuka, kesempatan ini kami manfaatkan untuk saling bertukar pikiran dan pengalaman serta cerita seru yang masing-masing miliki sebagai pengisi waktu serta tak lupa berfoto ria untuk mengabadikan kegiatan ini.  

Setelah panitia memberi kesempatan registrasi hotel dan mendapat pengarahan lalu kami juga diberi kesempatan untuk berisitirahat sejenak dan membersihkan diri untuk kemudian akan dilakukan acara pembukaan pada pukul 04.00 sore, namun kami diberi kesempatan untuk makan siang terlebih dahulu yang difasilitasi pula oleh hotel. Lalu setelah memperoleh kamar, saya bersiap-siap mandi dan berganti pakaian dan sholat dhuhur dan ashar terlebih dahulu, untuk kemudian menunggu acara pembukaan dimulai.

Pada acara pembukaan ini, kami saling berkenalan dengan serunya. Ada beberapa permainan yang kami mainkan secara bersama-sama maupun group juga yel-yel pemberi semangat yang nantinya akan sering kami lakukan secara bergantian untuk saling memberi semangat. Untuk memudahkan kegiatan kami juga telah dibagi berdasarkan kelompok-kelompok dengan nama yang lucu-lucu dan seru. Ada kelompok kacamata, kelompok tinggi/ pendek (berdasarkan ukuran tubuh), kelompok heboh, kelompok pemalu dan lain-lain. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun