Mohon tunggu...
Adhi Nugroho
Adhi Nugroho Mohon Tunggu... Penulis - Blogger | Author | Analyst

Kuli otak yang bertekad jadi penulis dan pengusaha | IG : @nodi_harahap | Twitter : @nodiharahap http://www.nodiharahap.com/

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Tiga Promo Ramadan yang Sayang Dilewatkan

21 Maret 2024   22:58 Diperbarui: 21 Maret 2024   23:02 1169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Promo Ramadan sayang untuk dilewatkan. Sumber: Pixabay/Skitterphoto.

Segendang-sepenarian dengan kebutuhan uang, angka jumlah pemudik juga meningkat setiap tahun. Data Kementerian Perhubungan menyebut jumlah pemudik tahun lalu mencapai 123,8 juta orang, naik 45% dibanding tahun sebelumnya.

Dengan demikian, jelaslah bahwa tiga kausa tadi menyebabkan peningkatan kebutuhan masyarakat selama periode Ramadan dan Idulfitri. Ibarat pepatah "ada gula ada semut", dari kacamata produsen, peluang ini tidak boleh dilewatkan begitu saja.

Dengan maksud berebut hati pelanggan, pelaku usaha gercep menebarkan promo besar-besaran. Sebagian besar melabelinya dengan embel-embel Promo Ramadan hingga Diskon Hari Lebaran.

Kita, sebagai konsumen, jelas menyambutnya dengan riang gembira. Harga barang jadi jauh lebih murah. Apalagi kalau barang itu memanglah barang yang kita perlukan. Dengan sigap kita pasti membeli tanpa perlu berpikir dua kali.

Sekarang, tinggal satu pertanyaan. Dari sekian banyak promo tadi, manakah yang benar-benar sayang untuk dilewatkan?

Pertanyaan ini terbilang gampang-gampang sulit untuk dijawab. Gampang karena saking banyaknya promo bertebaran, seakan-seakan semua barang dibanderol dengan harga miring.

Sulit karena ternyata tidak semua barang yang dikorting merupakan barang yang benar-benar kita butuhkan.

Tapi jangan khawatir. Lewat artikel ini, saya coba kelompokkan promo yang dibutuhkan oleh mayoritas konsumen ke dalam tiga subjek. Saya jamin, minimal salah satu di antaranya pasti kamu butuhkan.

Tanpa berpanjang lebar, yuk, kita bahas satu per satu.

Berbuka Puasa di Hotel

Saya kuak rahasia ini berdasarkan pengalaman pribadi. Saat saya iseng bertanya kepada beberapa manajer hotel bintang tiga hingga lima, mereka bilang pada umumnya tingkat hunian kamar menurun. Barulah saat libur lebaran, tingkat hunian melonjak drastis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun