Memang saya dan teman bukan game maniac. Tapi, saat luang, kami sama-sama suka game yang isinya masak-memasak atau cooking games. Lumayan, untuk cuci mata karena game dan gambarnya – cupcake, pizza, es krim, sandwich, pie, dan lainnya - soo colorful hehehe… Uniknya, terkadang teman saya mendapat ide untuk bentuk maupun dekorasi kuenya dari permainan masak-memasak online itu yang kebanyakan diperuntukkan untuk anak kecil.
Bagi para gamer sejati, Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge sangat memanjakan mereka. Yang paling oke menurut saya adalah fitur Record (untuk merekam) dan Lock Recents & Back keys. Urusan ngegame jadi lancar jaya karena bisa direkam untuk diteruskan kapan-kapan. Apalagi waktu skornya selangit, tambah wajib direkam! Kalau mau tambah seru, bisa dipasang sekalian ya perangkat Gear Virtual Reality-nya (Gear VR) yang kompatibel selain dengan Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge, juga termasuk Samsung Galaxy Note 5, Samsung Galaxy S6, serta S6 Edge+.
S7 Edge, More than Stylish Edge Screen
Kalau ada yang penasaran, apa sih fungsinya edge screen atau layar tepi Samsung Galaxy seri S mulai Samsung Galaxy S6 Edge+? Yang jelas, bukan buat aksesoris doang lho yaa, Bro & Sis. Waktu Unboxing, saya jadi ngeh, fungsinya edge panels itu emang fungsional dan sangat ngebantu pemiliknya Samsung Galaxy S7 Edge. Okelah kalau begitu. Apa sajakah mereka?
People Edge. Nih fitur kece benerlah buat kepraktisan menelepon orang-orang yang memang harus sering kita hubungi karena urusan kerja, keluarga, saudara, sampai urusan asmara huehehe… Sila taruh nama 5 kontak yang rutin kita telepon di layar tepi. Next time, menelepon kelima orang itu tinggal sentuh pinggiran layar Samsung Galaxy S7 Edge tanpa harus masuk dulu ke menu Contact. Tebakan saya sih, teman saya yang ngejual kue itu pasti bakal taruh nomor handphone pemilik toko bahan kue yang (hampir) setiap hari dia telepon untuk pesan tepung terigu, telur, gula, mentega, margarin, dan sejenisnya.