Endurance Journey ternyata bukan satu-satunya metode pengujian yang dilakukan untuk menilai kualitas pelumas spesial Federal Oil. Ada 3 jenis pengujian yang dilakukan yaitu uji laboratorium, uji di lapangan atau jalanan, dan uji bengkel (metode workshop). Berikut ini penjelasan dari ketiga metode pengujian tersebut beserta hasilnya berdasarkan press conference dan artikel berita dari website resmi Federal Oil tentang salah satu event spesialnya yaitu “Endurance Journey with Federal Oil’”.
- Uji Laboratorium (Dyno Test) sebagai indikator awal Performance Test
Jika ada yang menyangka kelima motor yang dikendarai oleh komunitas Motor Plus selama Endurance Journey adalah motor baru dan gress baru keluar dari dealer, wah tebakan itu sama sekali keliru. Sebaliknya, kelima motor tersebut adalah motor yang telah menempuh ribuan kilometer dan tidak selalu sebelumnya telah memakai pelumas Federal Oil.
Bahkan untuk menjamin kualitas hasil Dyno Test benar-benar asli, Federal Oil menunjuk tim independen (tim di luar PT Federal Karyatama) sebagai pelaksananya. Kamis 13 Agustus 2015 – atau 12 hari sebelum Endurance Journey berlangsung – kelima motor tersebut menjalani Dyno Test di Sportisi Motorsport yang berlokasi di Rawamangun Jakarta Timur. Untuk bongkar mesin dalam kegiatan pengambilan dan pencatatan data awal, Kawahara Racing menjadi penanggungjawabnya.
Pada tahap awal ini, 5 motor diuji di atas mesin Dyno Test yang meliputi pengujian seputar power (kekuatan) kendaraan, torsi kendaraan, dan negative power test untuk mengetahui kinerja pelumas. Lebih detilnya, metode pengujian awal terdiri atas:
- Pengecekan awal komponen bergerak di dalam mesin yaitu pembongkaran mesin bagian atas dan pembersihan ruang bakar,
- Pengecekan komponen pendukung lainnya seperti rem dan komponen penerus daya, dan
- Dyno Test awal pemakaian Federal Oil untuk menentukan data acuan awal dari kemampuan atau performance oli yang dipakai berdasarkan pengujian power, dan torsi, serta negative horse power.
- Uji Nyata Ketangguhan Pelumas Spesial Federal Oil dalam Perjalanan Penuh Tantangan
Setelah Dyno Test, saatnya keempat pelumas terbaru Federal Oil diuji langsung ketahanannya di jalanan oleh komunitas dari Motor Plus. Jenis motor yang digunakan yaitu Honda Vario dan Yamaha yang mewakili motor matic serta Kawasaki Ninja untuk kategori motor sport.
Menurut Erika Dianasari, GM Marketing PT Federal Karyatama, rute Sumatera – Jawa dipilih sebagai medan pengujian pelumas Federal Oil dalam Endurance Journey karena dengan kontur jalan yang beragam di Sumatera berupa jalan berkelok yang naik turun baik di perdesaan maupun perkotaan, maka mesin motor akan bekerja sampai batas maksimalnya. Ditambahkan oleh Ivan Ally, Head of Promotion PT Federal Karyatama saat pelepasan tim komunitas Motor Plus yang menjalani Endurance Journey, jarak tempuh lebih dari 3.000 km merupakan jarak terjauh yang pernah ditempuh dalam menguji ketangguhan pelumas.