5. Sesuaikan produk dengan kebutuhan dan kondisi kulitmu
Selain mengenali jenis kulit, penting juga untuk memperhatikan kondisi kulit yang bisa berubah seiring waktu, seperti cuaca, pola makan, atau stres. Misalnya, kulit cenderung lebih kering di musim dingin atau lebih berminyak di musim panas. Sesuaikan produk yang kamu pilih dengan kondisi tersebut. Jangan ragu untuk mengganti produk skincare sesuai kebutuhan kulit yang berubah-ubah agar hasilnya lebih maksimal.
Kelima cara diatas merupakan sedikit saran dalam menentukan skincare. Artinya masih banyak saran yang lebih baik yang bisa kamu cari tahu tentang penggunaan skincare kepada ahlinya. Saya harap pembaca bisa menggunakan skincare sesuai dengan kebutuhan agar bisa berdampak maksimal pada kulit serta menghemat uang. So, save your money for other useful things, jangan buang-buang uang ya!Â
Salam hangat, semoga bermanfaat!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H