Setelah mengetahui semua fasilitas yang ditawarkan oleh Jakabaring Bowling Center ini, tentu saja Anda setuju jika venue ini dikatakan mewah dan sesuai dengan standar internasional.Â
Bahkan Menpora Imam Nahrawi mengatakan bahwa arena bowling ini adalah arena bowling terbaik di dunia saat ini, hal ini tentunya membuat para atlet Indonesia bersemangat dan juga optimis dalam menghadapi atlet-atlet lainnya di Asian Games 2018.
Mereka yakin bahwa ada banyak hal yang bisa diperbincangkan dalam Asian Games 2018 ini. Selain itu, mereka juga mengharapkan agar Jakabaring Bowling Center ini dapat menjadi tempat yang ideal untuk memperkenalkan olahraga bowling kepada warga sekitar.
Semoga saja kali ini tim Indonesia dapat berprestasi, seperti yang pernah dicapai pada tahun 1962 dulu. Saat itu, Indonesia mendapatkan 21 medali emas, 26 perak dan 30 perunggu, dengan seluruh medali tersebut, Indonesia menjadi runner-up, hanya kalah dari Jepang, sang juara umum yang saat itu mendapatkan 161 medali.
Itu adalah prestasi terbaik yang pernah diraih oleh tim Indonesia. Dengan terpilihnya Indonesia menjadi tuan rumah untuk Asian Games 2018, masyarakat, pemerintah dan atlet-atlet kita memiliki satu harapan besar yang sama, untuk melampui pencapaian kita pada tahun 1962 silam, atau minimal mendekati prestasi tersebut.
Selain itu, kita juga telah melihat kekompakan dan usaha dari banyak pihak untuk memajukan dan menyukseskan kegiatan olahraga di Indonesia agar dapat dilihat oleh dunia.
Hal ini juga dilakukan agar kita sebagai masyarakat dapat membangun budaya mandiri dan profesional di bidang olahraga dan nantinya venue ini juga akan menjadi kebanggaan bagi rakyat Indonesia, terutama warga Palembang itu sendiri.Â
Satu hal yang perlu kita ingat bersama, sebuah prestasi yang besar bisa terjadi karena adanya pengelolaan dan sinergi yang baik antara bebagai pihak yang terkait.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H