2. Reaksinya menghasilkan garam dan air
3. Reaksi asam-basa juga ditandai dengan berpindahnya ion-ion pada larutan basa dan asam
Secara umum rumusnya yaitu : Asam + Basa -> Garam + Air. Asam dan basa saling menghilangkan sifat dan membentuk garam serta air yang bersifat netral. Contohnya yaitu reaksi antara asam sulfat dengan kalium hidroksida membentuk kalium sulfat dan air
Reaksi molekul: H2SO4(aq) + 2KOH(aq) -> K2SO4(aq) + 2H2O(l)
Reaksi ion lengkap: 2H+(aq) + SO4^2-(aq) + 2K+(aq) + 2OH-(aq) -> 2K+(aq) + SO4^2-(aq) + 2H2O(l)
Reaksi ion bersih: 2H+ + 2OH-(aq) -> 2H2O(l)
Ion penonton pada reaksi tersebut yaitu, SO4^2- dan 2K+
B) Reaksi oksida basa-asam
Reaksi oksida basa dengan asam memiliki rumus umum yaitu: oksida basa + asam ->garam + air. Contohnya yaitu reaksi antara aluminium oksida padat dengan asam perklorat menjadi aluminium perklorat
Reaksi molekul: Al2O3(s) + 6HClO4(aq) -> 2Al(ClO4)3(aq) + 3H2O(l)
Reaksi ion lengkap: Al2O3(s) + 6H+ (aq) + 6ClO4-(aq) -> 2Al3+(aq) + 6ClO4-(aq) + 3H2O(l)