Mohon tunggu...
Ninin Rahayu Sari
Ninin Rahayu Sari Mohon Tunggu... Jurnalis - https://nininmenulis.com

Former Journalist at Home Living Magazine n Tabloid Bintang Home - Architecture Graduate - Yoga Enthusiast - Blogger at www.nininmenulis.com - Coffee Addict - Morning Person

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Karma Beach Menghadirkan Le Club 22 yang Menyajikan Koktail Terbaik

14 Mei 2022   13:48 Diperbarui: 14 Mei 2022   13:54 295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Bagi yang ingin melewatkan waktu di Karma Kandara, Uluwatu, Bali, sekarang memiliki tambahan pilihan tempat yang nyaman untuk menikmati makanan dan minuman dengan suasana pantai yang indah. 

Seperti yang kita ketahui resor mewah ini memiliki sejumlah tempat makan fantastis, serta tempat untuk minum-minum yang terus ditambah setiap saat. Dan tempat paling terbaru untuk menikmati makanan dan minuman di lingkungan Karma Kandara, Uluwatu yaitu Le Club 22, yang lokasinya tepat di pinggir pantai, di atas pasir putih yang sangat terkenal dari Bukit Peninsula.

Selain menawarkan keindahan pantai dan suasananya, Le Club 22 menjadi baru baru yang kehadirannya menitikberatkan pada aneka sajian koktail yang luar biasa dan diciptakan oleh para residen mixologist terkenal. Beberapa minuman terasa sangat unik dan tidak dijumpai di tempat lain, seperti minuman yang diracik dengan bahan-bahan setempat di Bali, dan disajikan dengan cara baru yang inovatif dan berkelas modern.

Berbagai aneka minuman yang tersedia di Le Club 22 ini disajikan bersamaan dengan menu-menu hidangan Mediterania yang segar dan diolah dengan cara dipanggang di atas barbekyu. 

Tentu saja bahan-bahan makanan untuk olehan ini memanfaatkan hidangan laut segar yang tersedia di sekitar pantai Uluwatu. Jika ingin mencoba, coba cicipi perpaduan salah satu hidangan yang tersedia yang nikmati bersamaa dengansalah satuminuman koktail yang dibuat secara khusus, atau dengan salah satu dari aneka wine yang tersedia, misalnya wine ros.

Le Club 22 tidak saja dapat dikunjungi oleh para wisatawan yang menginap di Karma Kandara, Uluwatu saja, pengunjung luar pun dapat berkunjung dan menikmati keindahan hamparan terumbu Uluwatu yang terbentang di sekitar lokasi Le Club 22. 

Dari sini pengunjung akan mendapatkan spot terbaik untuk menikmati sunset atau matahari terbenam di Bali sembari bersantai menikmati koktail yang tersedia di Le Club 22. Bagi yang ingin mengadakan kumpul-kumpul atau acara, Le Club 22 juga dapat disewa untuk acara pribadi dan pernikahan yang intimate.

Foto: Dok. Portofolio Indonesia
Foto: Dok. Portofolio Indonesia

Sebagai fasilitas terbaru di Karma Kandara, Uluwatu, Le Club 22 memang layak untuk dikunjungi. Ini semua tidak terlepas dari nama besar Karma Group yang selalu menawarkan pengalaman luar biasa di semua propertinya. Siapa yang tidak mengenal Karma Group? Grup hospitality terbesar dan mewah yang dipimpin oleh John Spence ini telah meraih banyak penghargaan di kancah internasional.

Tengok saja properti yang di bawah Karma Group seperti, Karma Estates, Karma Retreats, Karma Resorts, Karma Royal, Karma Beach, Karma Club, Karma Kasa, dan karma Boutique. 

Hingga kini Karma Group telah mengembangkan sejumlah resor, dan saat ini mengoperasikan 46 resor di lebih dari 12 negara, termasuk  Mesir, Australia, Jerman, Prancis, Italia, Yunani, India, Spanyol, Thailand, Vietnam, Inggris, juga Indonesia dan enam resor lainnya yang masih dalam dalam pembangunan.

Jadi tidak heran bila kehadiran Le Club 22 di Karma Kandara, Uluwatu Bali hadir dengan konsep yang menarik untuk dikunjungi. Selamat berkunjung!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun