Toyota Sienta dengan performa yang penuh kenyamanan dan pembawaan yang dinamis bagi generasi millenials (Gen Y) ikut serta mendorong agar anak-anak muda Indonesia terus dinamis berkarya guna mendukung pertumbuhan perekonomian dari sektor ekonomi kreatif. Apalagi menurut BKKBN Indonesia akan mengalami bonus demografi pada tahun 2020-2030 dengan usia produktif angkatan kerja (15-64 Tahun) mencapai 70% dari jumlah penduduk Indonesia.Â
Sehngga menuju puncak bonus demografi perlu disiapkan generasi muda yang dinamis dan produktif untuk berkarya dalam dunia industry ekonomi kreatif, yang terdiri dari beberapa subsector anatara lain  : game, arsitektur, desain interior, desain komunikasi visual, desain produk, fesyen, film, animasi video, fotografi, kriya atau kerajinan, kuliner, musik, penerbitan, periklanan, seni pertunjukan, seni rupa, televisi dan radio. Toyota Sienta pun memfasilitasi segala aktivitas dinamisnya anak muda Indonesia dengan mengadakan pengenalan produk mobil All New Sienta dengan menggandeng anak-anak muda Indonesia yang memiliki bisnis ekonomi kreatif dalam subsector fesyen, kerajinan dan kuliner untuk tampil serta meramaikan acara Pop Up Playground – Unlock Your Weekend Fashion Bazaar di The Plaza Flavor Bliss Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.
Acara Sabtu (3/12) sore itu diikuti oleh para pengunjung muda-mudi sekitaran Alam Sutera, selebriti, awak media dan rombongan Kompasiner dengan pemandu MC Nicky Tirta dan Eliza. Acara dibuka dengan pentas music band dan fashion show by Lustig dan Namira The Label. Â Dalam arena acara terpampang display mobil All New Sienta dengan warna Orange Metalic dan Super White 2 untuk menjadi media para pengunjung melihat dan merasakan langsung mobil All New Sienta sekaligus untuk berfoto selfie serta upload ke media sosial untuk ikut kompetisi foto guna mendapatkan merchandise dari Toyota Sienta.Â
Apalagi saat ini trend market yang borderless melalui online shopping (e-commerce) sangat menjadi ladang subur bagi penjualan produk-produk kreatif anak muda Indonesia baik untuk segmen domestik maupun internasional. Menurut Euis Saedahselaku Dirjen Industri Kecil dan Menengah Kementerian Perindustrian, saat sekarang ini subsector fesyen dan kerajinan merupakan lokomotif dalam perkembangan industry kreatif nasional serta memberikan kontribusi ekonomi. Kontribusi ekonomi nasional tersebut mampu memberikan nilai tambah yang dihasilkan subsektor fesyen dan kerajinan, berturut-turut sebesar 44,3 persen dan 24,8 persen dari total kontribusi sektor industri kreatif.Â
Adapun penyerapan tenaga kerja kedua industri kecil ini mencapai 54,3 persen dan 31,13 persen dengan jumlah usaha sebesar 51,7 persen dan 35,7 persen. Ekonomi kreatif Indonesia telah menyumbang Rp642 triliun atau 7,05% dari total produk domestik bruto (PDB) Indonesia dalam setahun terakhir. Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) menargetkan kontribusi ekonomi kreatif bisa meningkat hingga 12% di akhir pemerintahan Jokowi pada tahun 2019. Sehingga dengan segala kekuatan yang dimiliki Indonesia berupa bonus demografi usia produktif serta populasi yang besar sebagai produsen kreatif maupun pasar yang potensial untuk mencintai dan menggunakan produk domestic agar mampu memberikan multiplier effect yang positif dari hulu hingga hilir industry ekonomi kreatif di Indonesia.
Apa dan siapa sih mereka? Check it out…
Lustig merupakan fesyen dengan produk busana yang memadukan gaya minimalis dan Jepang tahun 80-an. Produk busananya dibuat agak lebih eksklusif, karena Lustig hanya memiliki beberapa potong untuk setiap modelnya (limited edition). Lustig sendiri sebenarnya memproduksi busana untuk semua kalangan, tidak sebatas pada kalangan hijabbers. Â Saat ini brand Lustig sudah dikenal banyak orang diluar Jabodetabek dengan skala pemasaran yang pembelinya banyakan dari Kalimantan, Lampung, Surabaya, Bali, Lombok, hingga Wakatobi.
 Usaha Lustig sendiri diinisiasi oleh Ressa Latifah, perempuan kelahiran Jakarta, 11 November 1989 saat duduk di bangku kuliah di Universitas Negeri Jakarta. Saat semester akhir, Ressa meneguhkan hati untuk serius menjadi seorang desainer. Hingga akhirnya pasca lulus kuliah, Ressa sempat bekerja sembari perlahan membangun Lustig. Ressa pernah bergabung dengan Hijup.com selama dua tahun dan dari sanalah dapat pengalaman serta peluang untuk mengenalkan produk busana brand nya sendiri yaitu Lustig di ajang Jakarat Fashion Week. Untuk info lebih lanjut silahkan bias kepoin dan lihat karya Ressa ini di akun instagramnya @lustigstore
Namirah The Label merupakan produk berbusana yang menawarkan tren warna monokrom sebagai alternatif bagi yang kehabisan ide dalam padu busana, dimana brand ini dibuat oleh Tantri Namirah. Hal yang membedakan koleksi busana Namira The Label yaitu busana koleksinya dapat digunakan dalam beberapa kesempatan sekaligus dengan gaya yang berbeda. Ciri khas produk busana Namirah The Label, pertama, koleksi warna busananya hitam putih semua. Koleksi busananya juga bisa bolak balik, misalnya celana bisa ditaruh ke belakang, bisa ditimpa ke depan juga. Namirah The Label juga mengandalkan gaya potongan busana asimetris pada setiap koleksinya.Â
Pilihan warna hitam dan putih tersebut juga membuat tampilan lebih edgy tanpa terlihat berlebihan. Namirah The Label memang ingin membuat baju yang tidak terlalu seksi, sehingga  bagus, sopan, dan semua orang suka untuk memakainya. Namirah The Label selalu mengeluarkan produk terbarunya setiap 3 bulan sekali dengan harga yang terjangkau. Untuk info lebih lanjut bisa kepoin dan lihat karya Tantri Namirah ini di akun instagramnya @namirahthelabel
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H