Mengenali diri sendiri merupakan suatu proses untuk membuat diri kita menjadi pribadi yang lebih baik, tetapi proses ini bisa dibilang memakan waktu yang berbeda-beda tergantung pribadi individu masing-masing.Â
Menurut saya, justru proses mengenali diri sendiri adalah proses seumur hidup. Mengapa begitu? Karena selain faktor dalam diri, faktor eksternal juga memberi dampak pada perkembangan diri kita, seperti lingkungan pertemanan, lingkungan keluarga, bahkan faktor kesempatan.
Setiap individu yang memiliki keinginan untuk berubah menjadi lebih baik dengan mengenali dirinya sendiri belum tentu memiliki kesempatan untuk melakukan hal-hal yang dapat membantunya mengenali diri sendiri.Â
Meskipun dapat dilakukan dengan hal-hal sederhana seperti mengeksplor berbagai hal yang ada di sekitar, namun apabila tidak memiliki waktu untuk melakukannya maka individu tersebut tidak memiliki kesempatan bukan? Inilah yang membedakan perjalanan setiap individu dalam prosesnya.
Setiap fase hidup memiliki rintangan dan hal menyenangkannya sendiri, maka dari itu mengenali diri sendiri menjadi penting untuk dilakukan.Â
Dengan begitu kita dapat menikmati berbagai hal yang terjadi dan memetik hikmahnya, kita juga dapat mengetahui coping mechanism diri sendiri, kapasitas social battery yang akan membantu kita memahami bahwa kalau kita tidak memiliki kapasitas baterai yang banyak kita dapat membatasi interaksi sosial secukupnya.Â
Selain itu, kita juga dapat memahami minat bakat, memahami kekurangan dan kelebihan, dapat menyusun strategi atau rencana untuk mencapai mimpi, dan juga kita akan lebih mudah memahami cara kita untuk mengenal dan berinteraksi dengan orang lain.
Ada berbagai cara yang dapat dilakukan untuk lebih mengenali diri sendiri, seperti berusaha memusatkan perhatian saat menjalani hari, meminta orang lain untuk memberikan penilaian, mengikuti tes kepribadian, memahami visi dan misi hidup, mencoba hal-hal yang ingin dilakukan, bahkan merantau.
Menurut KBBI, kata merantau memiliki beberapa arti, salah satunya adalah pergi ke tempat lain (untuk mencari penghidupan, ilmu, dan sebagainya). Alasan yang dimiliki seseorang untuk merantau juga beragam, tetapi sering dikaitkan dengan mahasiswa.Â
Mengapa? Karena biasanya mahasiswa pergi ke kota, pulau, bahkan negara yang bukan asalnya untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi. Merantau bisa disebut sebagai salah satu cara untuk mengenali diri sendiri karena dengan merantau kita akan memiliki lebih banyak waktu untuk diri sendiri, keluar dari zona nyaman, dan bertemu dengan orang-orang serta lingkungan baru.