Goresan pena terukir di lauh mahfudz
Perjalanan hidup yang tak tahu bila akan berujung
Dalam rentang waktu dan angka
Yang telah bermula
Kau renda asa dan cita
Di sepanjang titian masa
Hitungan waktu telah bergulir
Menuju lorong takdir
Hadirmu adalah anugerah
Tangismu adalah nada-nada indah
Mengalun dalam sejarah hari-hariku
Yang penuh cinta di kalbu
Yang melukiskan cerita panjang
Berkelok, naik, turun,curam
Meniti alur kehidupan
Kisahmu yang tak searah asa
Berliku penuh lara dan air mata
Namun ku tetap mencinta
Karena hidup  adalah sebuah sandiwara
Cibadak, Â 21 Maret 2021
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H