Mengutip dari artikel di koran tersebut, mereka adalah bagian dari 117 orang yang dicatat sebagai outstanding Asia leader dari 29 negara di Asia termasuk Australia. Wajah mereka disejajarkan dengan pemimpin lain dengan kapasitas beragam, dari pemimpin industri dan pengusaha inovatif, cendekia unggul, hingga pemenang hadiah Nobel. Mereka dinilai memiliki komitmen dan keyakinan yang unggul dalam membuat perbedaan sesuai pilihan bidang mereka. Perjalanan hidup dan pengalaman mereka diwarnai banyak pelajaran dan menghadirkan inspirasi.
Enam orang yang disebut di atas adalah beberapa orang Indonesia yang telah membuktikan bahwa ada potensi yang besar dari bangsa kita yang besar ini. Itu baru sebagian dan saya yakin masih banyak anak-anak Indonesia yang bisa menjadi penggerak dan pengguncang Asia Tenggara, Asia bahkan  dunia. Hal ini, menjadi pesan utama Pak Jokowi sebagai pemimpin tertinggi negeri ini. Kita memang tidak bisa menutup mata dengan kekurangan, tetapi jangan lupa bahwa kita punya potensi dan harapan.
Kok jadi serius gini ya? Yowes, yang penting kerja, kerja, dan kerja aja dulu.
Â
Salam Kompasiana,
Niko Simamora
Â
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H