Mohon tunggu...
Niken Satyawati
Niken Satyawati Mohon Tunggu... Jurnalis - Ibu biasa

Ibu 4 anak, tinggal di Solo. Memimpikan SEMUA anak Indonesia mendapat pendidikan layak: bisa sekolah dan kuliah dengan murah. Berharap semua warga Indonesia mendapat penghidupan layak: jaminan sosial dan kesehatan. TANPA KECUALI. Karena begitulah amanat Undang Undang Dasar 1945.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Obrolan; Fitur Baru di Kompasiana

17 Oktober 2015   11:46 Diperbarui: 17 Oktober 2015   11:46 132
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 

Kompasiana, media jurnalisme warga terkemuka di Tanah Air, terus berbenah. Menjelang helatan Kompasianival 2015 yang merupakan ajang kopi darat terbesar bagi para kompasianer, Kompasiana melengkapi diri dengan fitur gres yakni "OBLOLAN". Anda akan menemukan fitur baru ini saat membuka halaman profil masing-masing.

Bagi yang selama ini merasa kehilangan fitur "message" atau pesan/inbox di format baru Kompasiana, saatnya menemukan dan memanfaatkan kembali fitur yang hilang. Sebagai catatan, fitur baru ini masih dalam status uji coba. Bisa diilihat dengan adanya stempl "Beta".

Saya sendiri mengetahui adanya fitur ini ketika membuka email. Ada sebuah pemberitahuan dari Kompasiana melalui email, bahwa seseorang meninggalkan pesan kepada saya melalui fitur "Obrolan" ini. Pesan yang lumayan kedaluwarsa karena baru ketahuan empat hari setelah dikirim. Namanya juga nggak ngeh kalau ada fitur baru ini. Mohon maaf kepada yang bersangkutan bila saya terlambat menjawab pesannya... :D

Menurut saya pribadi, kehadiran fitur ini adalah kabar baik bagi para kompasianer, karena tidak semua pesan kadang bisa disampaikan secara terang benderang di kolom komentar, di mana orang lain bisa ikut membaca. Ada hal-hal dan persoalan tertentu yang sebaiknya disampaikan dengan sembunyi-sembunyi, dalam arti lebih bersifat privat. 

Semua media sosial setahu saya juga mempunya fitur semacam ini. Sebut saja Facebook dengan fitur message dan Twitter yang mempunya fitur direct message (DM). Namun intinya sama, semua memberi kesempatan kepada pemilik akun untuk memungkinkannya berhubungan dengan pemilik akun lainnya secara lebih pribadi/privat.

Akhir kata, kepada para kompasianer saya ucapkan selamat memanfaatkan fitur baru ini sebaik-baiknya. Dan kepada Kompasiana dan terima kasih untuk terus membenahi diri demi kenyamanan para kompasianer. 

 

Solo, 16 Oktober 2015

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun