Pendidikan merupakan salah satu cara untuk mencerdaskan hingga mewujudkan peradaban bangsa yang bermatabat. Untuk mewujudkan hal tersebut diperlukan sistem pendidikan yang tepat.
Namun sebelum itu, Anda harus tahu dahulu pengertian pendidikan menurut para ahli, yuk simak dan baca sampai habis yaa.
Merangkum teori pengertian pendidikan menurut Aristoteles dapat diartikan bahwa pendidikan merupakan langkah awal untuk menyiapkan peserta didik yang berkualitas melalui proses pembelajaran serta perkembangan fisik dan mental yang matang.Â
Pengertian pendidikan menurut H. Horne adalah proses yang dilakukan terus menerus dari penyesuaian yang lebih tinggi bagi makhluk manusia yang telah berkembang secara fisik dan mental, yang bebas dan sadar kepada tuhan, seperti termanifestasi dalam alam sekitar intelektual, emosional dan kemanusiaan dari manusia.
Pengertian pendidikan menurut Traharti yaitu aktivitas yang dilakukan manusia secara sadar serta terprogram untuk membangun personalitas yang baik dan mengembangkan skill atau bakat yang terdapat dalam diri seseorang untuk mencapai tujuan dalam menjalani kehidupan. Â Â
Berdasarkan pengalaman pribadi yang merasa bingung ingin Kerja atau Kuliah
Awal lulus Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) saya merasa bingung harus melanjutkan pendidikan ke jenjang S1 atau langsung mencari pekerjaan karena saya tidak ingin membebankan orang tua saya jika saya langsung lanjut kuliah jadi saya mencoba untuk mencari pekerjaan terlebih dahulu dan alhamdulillah saya mendapatkan pekerjaan di salah satu perusahaan Daur Ulang.. yupp, pasti bingung banget saat mulai bekerja sebagai admin di perusahaan tersebut tapi karena teman - teman disana sangat helpful dan lingkungannya yang ceria membuat saya cepat beradaptasi dan saya sangat senang pernah menjadi bagian dari perusahaan tersebut karena berkat perusahaan tersebut saya belajar banyak hal yang sebelumnya saya belum ketahui, perlu diketahui juga bahwa perusahaan tersebut lah yang menjadi salah satu support agar saya melanjutkan pendidikan ke jenjang pendidikan S1.
Setelah beberapa bulan saya bekerja, saya mendaftar di salah satu perguruan tinggi. menyenangkan rasanya bisa duduk di bangku pendidikan kembali, mempunyai banyak kenalan, teman baru, dan suasana yang berbeda. Pendidikan sangatlah penting. Siapapun tetap disarankan untuk kuliah walaupun sudah kerja atau sudah memiliki pekerjaan cukup mapan. Mengapa kuliah menjadi penting? Karena berbagai manfaat bisa didapatkan atau bahkan mampu mengubah kehidupan jauh lebih baik lagi.Â
- Meningkatkan Kualitas Hidup
Kuliah memberikan kesempatan kepada seseorang untuk meningkatkan kualitas hidup. Dalam kuliah, seseorang akan mendapatkan ilmu dan pengetahuan yang lebih luas dan mendalam. Selain itu, kuliah juga mempersiapkan seseorang untuk menghadapi dunia kerja dan memperoleh penghasilan yang lebih baik. Dengan memiliki kualifikasi pendidikan yang lebih tinggi, seseorang juga memiliki kesempatan yang lebih baik untuk memperoleh pekerjaan yang lebih baik dan dengan gaji yang lebih tinggi.
Menambah Wawasan Pengetahuan