Mohon tunggu...
Dinda Sastra
Dinda Sastra Mohon Tunggu... Penulis - cewek kuat
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Penulis pemula

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Top! Kominfo Bakal Tambah Bandwidth 5G di Sirkuit Mandalika

25 Januari 2022   16:27 Diperbarui: 25 Januari 2022   16:30 241
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Diantara sekian menteri di kabinet maju, kominfo di bawah Johnny G Plate diharapkan membawa perubahan besar bagi kemajuan digital di negeri ini. Selain peralihan TV digital dan menyiapkan satelit SATRIA, Johnny Plate juga memiliki PR besar untuk mewujudkan jaringan 5G di Indonesia. Sebelumnya jaringan ini tengah ikut diluncurkan untuk gelaran PON dan Papernas di Papua. Sinyal 5G juga dipasang di posko bencana pengungsi letusan Gunung Semeru di Lumajang.

Untuk tahun ini sendiri, tantangannya pada gelaran MotoGP dan juga tempat pertemuan G20. Mengingat kesuksesan pemasangan 5G sebelumnya, kita yakin kominfo juga akan sukses mengeksekusi arena dengan sinyal 5G yang mumpuni. Sekedar kilas balik, perlu diketahui bahwa potensi digital negeri ini telah memikat beberapa perusahaan raksasa dunia.

Perusahaan-perusahaan internasional seperti Google, Temasek, dan Bain & Company belum lama melaporkan temuan yang cukup mencengangkan. Mereka menemukan bahwa Indonesia merupakan pusat ekonomi digital terbesar di dunia dan memiliki potensi untuk berkembang melalui penggunaan layanan digital.

Dengan akselerasi jaringan 5G di negara ini, nantinya berbagai peluang bisnis akan muncul, termasuk adopsi digital yang lebih luas dan pengembangan infrastruktur teknologi yang lebih kuat. Akan ada kenyamanan layanan seluler dan bangkitnya hiburan, khususnya melalui perangkat seluler, akan mendorong pertumbuhan jaringan 5G lebih cepat.

Di bulan Juni tahun 2021 lalu, Telkomsel telah meluncurkan layanan jaringan 5G komersial pertama kalinya di Indonesia. Lalu menyusul kemudian Indosat Ooredoo dan XL Axiata meresmikan layanan 5G komersialnya. Penetrasi 5G di Indonesia pun akan semakin meningkat seiring operator seluler memperluas layanan 5G-nya. Selain itu didorong keberadaan ponsel 5G yang semakin terjangkau harganya sehingga mereka bisa merasakan keunggulan jaringan seluler penerus 4G ini.

Jaringan 5G sendiri memiliki banyak manfaat. Jaringan ini punya latency yang lebih rendah sehingga memudahkan sistem untuk bereaksi dengan cepat terhadap perubahan; jangkauan jaringan yang lebih kuat; dan peningkatan throughput yang akan membuat sinyal streaming akan semakin andal. F9 yakin jaringan 5G di Indonesia akan menjadi daya pemulihan ekonomi, membuka jalan untuk memberdayakan usaha kecil dan menengah, mendidik talenta digital, dan memungkinkan perkembangan smart city.

Setelah menyadari berbagai keunggulan dan potensi 5G, mari kita simak penerapan 5G di Mandalika. Kabarnya, menkominfo akan menambah bandwidth di sana. Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengatakan, pihaknya akan menyiapkan jaringan 4G sebagai tulang punggung dan 5G experience selama MotoGP berlangsung.

Menurut Johnny, hal itu adalah bagian dari dukungan sektor infrastruktur telekomunikasi untuk menyukseskan perhelatan olahraga MotoGP Mandalika 2022. Selain 4G yang menjadi tulang punggung, Johnny menegaskan persiapan 5G experience.

Menurut Johnny, cakupan layanan baik 4G maupun 5G akan disediakan di beberapa lokasi strategis seperti berkumpulnya insan media, akomodasi, security, international airport dan venue sirkuit MotoGP Mandalika.

Dirinya menuturkan bahwa di kawasan Mandalika akan disiapkan dan akan dijaga dengan baik. Juga akan disiapkan untuk Telkom milimeter wave untuk show case demo 5G spektrum tinggi 26 dan 28 GHz. Sedangkan untuk penyelenggara telekomunikasi XL Axiata juga akan show case 5G dengan teknologi fixed wireles access dan immersive extended reality berupa virtual racing.

Sebagai penutup, Johnny menyebut akan ada banyak 5G yang ditempatkan di Mandalika untuk experience-nya yang memanfaatkan virtual reallity. Pada intinya kerjasama antara Kominfo dengan operator seluler maupun dengan operator fiber optic akan dikoordinasikan terus menerus.

Semoga upaya kominfo ini bisa menjadi pemicu banyaknya pengguna maupun operator yang memakai 5G kedepannya. Indonesia sudah diklaim sebagai salah satu pengguna internet terbesar. Tinggal bagaimana memanfaatkan segala potensi yang ada, termasuk pemanfaatan 5G experience.

Pesona MotoGP Mandalika yang sukses memukau hingga tiket belasan juta ludes dalam hitungan hari tentunya harus diimbangi dengan kecanggihan teknologi. Bagi kita yang tak bisa menikmati perlombaan secara langsung, masih ada kesempatan menyaksikan dari rumah atau kota yang sudah tersambung jaringan 5G. Dibalik bangsa yang hebat, kita tunjukkan bahwa ada masyarakat yang juga melek dunia digital.

Salam Indonesia Maju!

Referensi:

https://inet.detik.com/cyberlife/d-5899974/nft-kripto-dan-5g-bakal-guncang-indonesia-di-2022

https://www.indonesiatech.id/2022/01/24/menkominfo-johnny-plate-akan-tambah-bandwidth-5g-experience-di-sirkuit-mandalika/

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun