Para ibu dapat menerima informasi kesehatan melalui penyuluhan yang dilakukan oleh tenaga kesehatan dari puskesmas setempat ataupun dokter yang bertugas.Â
Balita pun mendapat makanan tambahan yang sesuai dengan kebutuhan gizi balita. Selain itu bayi dan balita yang datang ke posyandu dapat memperoleh lima imunisasi dasar lengkap yang penting untuk pencegahan penyakit.
Semoga dengan pelatihan tentang aplikasi Google Form, para kader akan semakin semangat dalam menjalankan kegiatan pendataan dan pemantauan kesehatan ibu dan balita di lingkungan sekitarnya. Lebih jauh lagi kader posyandu dapat berkontribusi dalam kegiatan-kegiatan pendataan lainnya.Â
Salam Sehat Selalu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H